Berita Bekasi Nomor Satu

Posyandu Indomaret Bersama Milna Berlangsung Meriah

Radarbekasi.id – Indomaret bersama Milna menghelat kegiatan Hari Aksi Peduli Gizi bertajuk Pentingnya Momen Makan Pertama Si Kecil Pada 1000 Hari Pertama Kehidupan di Indomaret Gading Terrace Bekasi, Sabtu (29/9).

Turut Hadir Deputy Branch Manager Indomaret Teguh Irawan didampingi Development Manager Brian Afri Kuncoro dan Area Manager Danang Adhi Prasetya untuk memeriahkan acara posyandu di pagi itu. Pada kesempatan ini Teguh Irawan, mengatakan Indomaret sebagai minimarket modern yang dekat dengan masyarakat dan berada dimana-mana, memiliki kepedulian terhadap lingkungan.

Kepedulian itu dibuktikan melalui program Corporate Social Responbility (CSR) Posyandu tersebut. “Kita peduli dengan gizi anak-anak, karena anak-anak adalah generasi penerus masa depan. Jadi kalau dari sekarang kita tanamkan pemahaman nilai gizi yang baik terhadap orang tua, kedepannya kita berharap para orang tua dapat memberikan asupan gizi terbaik kepada anak-anaknya,” ujar Teguh, disela kegiatan berlangsung.

Menurut Teguh, kegiatan tersebut merupakan acara besar yang dihelat keduanya kalinya di tahun ini. Selain itu, setiap bulannya Indomaret Cabang Bekasi juga rutin menghelat kegiatan kepedulian di lingkungan Desa maupun RW, seperti posyandu maupun fogging.

“Melalui kegiatan ini kami berharap, bisa lebih mendekatkan Indomaret sebagai minimarket modern yang juga memiliki kepedulian terhadap lingkungan,” tukasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Desa Karang Satria, Zaenuddin Resan, mengapresiasi positif kegiatan tersebut. Pihaknya berharap, kegiatan serupa bisa dihelat rutin oleh Indomaret disetiap Posyandu di wilayahnya.

“Jumlah Posyandu di Desa Karang Satria ada 53 dengan jumlah kader sekitar 450. Saya mengharapkan Indomaret bisa rutin melakukan kegiatan seperti ini, karena ini merupakan bagian program pemerintah akan pentingnya mengkonsumsi asupan makanan bergizi,” tuturnya.

Hal senada disampaikan oleh Perwakilan Kecamatan Tambun Utara, Lilis Teti Herlina. Ia pun berharap kegiatan serupa bisa dihelat disejumlah desa di wilayahnya.

“Di wilayah Tambun Utara ada 8 Desa. Mudah-mudahan kedepan bisa berlanjut ke desa-desa lainnnya,” imbuhnya.

Business Representative Milna, Ambar Maruti, mengatakan Milna akan selalu mendukung kesehatan anak, serta selalu mendukung hak seorang anak untuk mendapatkan nutrisi terbaik pada momen makan pertamanya.

Melalui Hari Aksi Peduli Gizi bertajuk Pentingnya Momen Makan Pertama Si Kecil Pada 1000 Hari Pertama Kehidupan, pihaknya berharap para orang tua bisa memberikan asupan gizi yang cukup kepada anak sehingga terwujud bayi dan anak-anak Indonesia yang tumbuh sehat dan cerdas.

Dalam kegiatan ini, para orang tua mendapatkan pengetahuan tentang pentingnya asupan gizi yang cukup untuk anak oleh Perwakilan Puskesmas Karang Satria, Faiqoh. Kegiatan yang dimulai dengan senam ini dimeriahkan dengan lomba baby dance, fashion show, bayi merangkak, dan fotogenik. (oke/pms)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin