Berita Bekasi Nomor Satu

Siapkan Tim Hadapi Piala AFP

Futsal
SELEKSI: Sejumlah pemain futsal pelajar hingga mahasiswa dari sekolah dan klub ambil bagian pada proses seleksi AFK yang dihelat di GOR Basket Kota Bekasi, Senin (3/2). ISTIMEWA/RADAR BEKASI
Futsal
SELEKSI: Sejumlah pemain futsal pelajar hingga mahasiswa dari sekolah dan klub ambil bagian pada proses seleksi AFK yang dihelat di GOR Basket Kota Bekasi, Senin (3/2). ISTIMEWA/RADAR BEKASI

Radarbekasi.id – Asosiasi Futsal Kota (AFK) Bekasi menghelat seleksi pemain putra di GOR Basket, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Bekasi Selatan, Senin (3/2).

Seleksi dihelat sebagai persiapan menuju Piala Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jawa Barat, 25-29 Maret 2019 di GOR Futsal Jatinangor, Kabupaten Sumedang, dan persiapan menuju pra-Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jawa Barat 2022, di tahun 2021.

Sekretaris AFK Kota Bekasi Abdul Hakim mengatakan, peserta seleksi pemain futsal mencapai 100 orang. Seleksi terbuka dikhususkan bagi pemain futsal kelahiran tahun 2001, 2002, 2003, 2004 yang berasal dari klub dan sekolah yang tersebar di Kota Bekasi.

”Seleksi kali ini merupakan salah satu tahapan dalam pembentukan tim futsal putra, untuk melengkapi kekurangan tim menuju Piala AFP Jawa Barat, Maret nanti. Selebihnya, untuk dipersiapkan juga menghadapi BK Porda,” ujarnya ketika dikonfirmasi Radar Bekasi, Senin (3/1).

Hakim mengaku seleksi dilakukan cukup ketat. Ditengah waktu persiapan yang minim pihaknya ingin pemain hasil seleksi benar-benar ideal.

”Kualifikasi yang kami tetapkan sangat ketat, baik dari segi teknik permainan, postur tubuh dan juga attitude saat bermain. Kita memiliki target, jadi kita benar-benar mencari bibit yang bisa meraih target,” terangnya.
Lanjut Hakim, dari sekitar 100 calon pemain yang mendaftar, hanya beberapa pemain saja yang masuk kualifikasi.

”Kita menetapkan tujuh pemain, dari keseluruhan peserta yang ikut seleksi hari ini (kemarin). Namun tidak menutup kemungkinan pemain lain akan dipanggil di kemudian hari. Tapi, itu tergantung daripada kebutuhan tim dan pelatih,” tuturnya.

Program selanjutnya, kerangka tim yang terbentuk akan dihadapkan pada laga uji coba dengan salah satu klub profesional Jawa Barat.

”Dalam waktu dekat kita juga akan berangkat ke Bandung untuk uji coba melawan klub liga pro futsal. Itu untuk menambah jam terbang para pemain,” tukasnya. (dan)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin