Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Komunitas MY NATION Hadir Untuk Menuntaskan Isu Sosial di Indonesia

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Komunitas MY NATION adalah komunitas sosial yang baru saja diresmikan pada tanggal 19 September 2020. Komunitas MY NATION yang diisi oleh lebih dari 60 pemuda di berbagai macam daerah memiliki tekat yang sama yaitu membantu pemerintah dalam menuntaskan isu-isu sosial yang ada di Indonesia. Di tengah pandemik covid – 19 ini banyak masyarakat di Indonesia yang turut merasakan dampak negative dari pandemi ini.

Menyadari bahwa Pendidikan serta ekonomi menjadi faktor yang paling terdampak. Komunitas My Nation berinisiatif untuk dapat turun langsung ke masyarakat guna membantu menyolusikan berbagai isu sosial yang ada di Indonesia. Meskipun dalam kondisi pandemik seperti ini My Nation tetap menjalankan tekadnya dengan tetap mematuhi peraturan dari pemerintah yaitu menjalankan protokol Kesehatan serta menjalankan sosial distancing. Di dalam kegiatan ini My Nation memberikan berbagai macam edukasi kepada anak-anak dan remaja di bidang Pendidikan, minat dan bakat, serta Kesehatan mental dan yang tidak tertinggal adalah Komunitas My Nation memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai protokol Kesehatan serta pemberian alat-alat Kesehatan yang dapat meminimalisir terjadinya paparan virus seperti masker, hand sanitizer, face shield serta makanan dan minuman sehat yang dapat meningkatkan imunitasnya.

Memahami bahwa masih banyak sekali ketimpangan yang terjadi di Indonesia menjadi salah satu faktor penyebab dari rendahnya kedisiplinan masyarakat terhadap kebijakan – kebijakan yang di terapkan salah satunya adalah protokol kesehatan. Kepada masyarakat yang teredukasi diharapkan besar kontribusi nya dalam pelaksanaan kebijakan-kebijakan yang diterapkan. Dan kepada masyarakat yang tidak teredukasi dengan baik dibutuhkan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat untuk bisa mengedukasi serta memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Founder dari Komunitas My Nation adalah seorang anak muda yang berusia 19 tahun bernama Putri Afriliani, Ia beranggapan bahwa Komunitas My Nation Kedepannya akan mampu membawa pengaruh positif kepadaIndonesia.

“Harapan untuk My Nation kedepannya adalah semoga My Nation bisa menjadi komunitas yang mampu menuntaskan isu-isu sosial di Indonesia, memberikan pengaruh positif kepada masyarakat, serta menjadi komunitas yang bermanfaat bagi para remaja dan juga masyarakat yang membutuhkan” ujar Putri.

Edukasi yang diberikan oleh Komunitas My Nation tidak hanya menyikapi permasalahan yang terjadi akibat pandemi, tetapi juga menyikapi berbagai macam permasalahan sosial yang telah terjadi di Indonesia. Komunitas My Nation menjalankan program nya kepada masyarakat-masyarakat yang membutuhkan khususnya di daerah terpencil.
Bagi My Nation berperilaku baik kepada sesama manusia adalah keharusan, jika permasalah sosial di Indonesia ingin tersolusikan dibutuhkan kontribusi yang baik antara pemerintah dan masyarakat, dan sejatinya Indonesia memiliki banyak sekali orang baik, namun saat ini, Indonesia butuh lebih banyak lagi. (*)

“WE’RE NOT IMPRESSED BY MONEY, SOCIAL STATUS OR JOB TITLE,
WE’RE IMPRESSED BY THE WAY SOMEONE TREATS OTHER HUMAN BEINGS”


Solverwp- WordPress Theme and Plugin