Berita Bekasi Nomor Satu

Kelurahan Arenjaya Rekor Tertinggi Kasus Aktif Covid-19

FSGI

RADARBEKASI.ID, BEKASI- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bekasi, mencatat kasus aktif Covid-19 saat ini paling tinggi berada di Kelurahan Arenjaya, Bekasi Timur. Totalnya, 38 pasien berstatus aktif.

“Iya, saat ini paling banyak Arenjaya, dengan 38 pasien, kemudian untuk yang kedua Kelurahan Medansatria dengan jumlah 22 pasien. Ini sesuai data per Minggu (8/11) kemarin,” kata Kadinkes Kota Bekasi, Tanti Rohilawati kepada wartawan ketika ditemui di Posko Satgas Covid-19 di Stadion Patriot Chandrabaga, Senin (9/11).

Menurut Tanti, berdasarkan datanya ini terjadi pergeseran kawasan zona merah per kecamatan. Sebelumnya, kasus tertinggi di Bekasi Utara, tapi kini bergeser yang lebih dominan di Bekasi Timur.

“Jadi, kasus per kecamatan paling banyak tadi ada Bekasi Timur, lalu Medansatria. Sedangkan, Bekasi Utara sudah bergeser,” jelasnya.

Tanti menyebut, untuk Kecamatan Bekasi Timur jumlah kasus pasien aktif itu selain Kelurahan Aren Jaya, ada pula yang cukup banyak kasus aktifnya di Duren Jaya, sebanyak 11 pasien dan Margahayu tujuh pasien.

Lebih jauh, Tanti mengakui, sebaran Covid-19 di Kota Bekasi cenderung meningkat saat ini. Namun, meski begitu kasusnya itu masih fluktuasi di beberapa bulan ke belakang.

“Soal kasus aktif Oktober itu tinggi-tingginya, tapi sekarang masih tetap fluktuasi trenya turun naik,” ungkap Tanti.

Adapun berdasarkan data sebaran Covid-19 di situs resmi Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, beralamat di www.corona.bekasikota.go.id, total kasus sampai pada Senin, (9/11) ini mencapai 7.325 orang.

Jumlah ini mengalami peningkatan jika dibanding, pada Minggu (8/11) kemarin yang totalnya 7.260 kasus dengan rincian, jumlah kumulatifnya 6.739 pasien sembuh, 143 pasien meninggal dunia dan 443 orang masih menjalani perawatan. (mhf)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin