Berita Bekasi Nomor Satu

Pemasangan Girder, Dishub Berlakukan Rekayasa Lalin

OVERPASS: Pemasangan girder overpass yang melintas Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan Kota Bekasi mulai digarap Senin (8/3) malam nanti. IRWAN/RADAR BEKASI
OVERPASS: Pemasangan girder overpass yang melintas Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan Kota Bekasi mulai digarap Senin (8/3) malam nanti. IRWAN/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Tahapan pemasangan 15 balok girder Over Pass yang melintas Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, dimulai Senin (8/3) hari ini.

Berkaitan dengan hal itu, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi bakal melakukan rekayasa lalu lintas. “Itu pun terlebih dahulu akan memasang crane. dan untuk pelaksanaan pemasangan balok girder over pass itu tanggal 9 Maret,” kata Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Kota Bekasi, Teguh Indrianto, saat dihubungi Radar Bekasi, Minggu (7/3).

Proses pemasangan lanjut Teguh akan memakan waktu, dua hari tergantung kondisi cuaca. Balok girder tersebut akan dipasang mulai dari depan Mal Metropolitan ke Jalan Irigasi samping Giant. Selama pemasangan kata dia, rekayasa lalu lintas akan dilakukan pada Senin 8 Maret 2021 mulai pukul 23.00 hingga pukul 04.00.

Namun, untuk menyambung Girder Tol Bekasi Cawang Kampung Melayu (Becakayu) yang melintasi Jalan A Yani, melintang darai Mal Metropolitan ke Jalan M Hasibuan itu akan dilakukan April atau usai Idul Fitri.

Beberapa akses jalan yang dialihkan diantaranya, kendaraan dari arah Kalimalang menuju Tol Barat, Pekayon, Rawa Panjang. Kendaraan dari arah Kalimalang menuju Gor, Pemda, Harapanmulya :

Serta kendaraan dari arah Kranji,Harapanmulya, Pemda menuju Tol Barat, Pekayon Rawa Panjang.

Dari arah Kartini Jalan M Hasibuan menuju arah Tol Barat, Pekayon, Rawa Panjang juga dialihkan.Termasuk arah Kartini, Jalan M Hasibuan menuju GOR, Harapanmulya dan Kranji. Serta kendaraan dari arah Rawa Panjang, Pekayon, Tol Barat menuju Kranji serta Kali Malang.

Khusus kendaraan bersumbu besar diwajibkan untuk keluar dan masuk pada pintu Tol Cakung yang akan menuju dan dari Pondok Ungu, Bekasi Utara serta sekitarnya.

“Itu kita lakukan untuk mengurangi beban di pintu keluar Tol Bekasi Barat. Kita juga himbau bagi kendaraan yang akan menuju ke Bekasi Utara, Kalimalang dan Pondok Ungu agar menggunakan pintu keluar Tol Bekasi Barat 3,” tukasnya. (pay)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin