Berita Bekasi Nomor Satu

Generasi Muda Harus Aktif Tangkal Ancaman

Azhes Melodi Saputra
Azhes Melodi Saputra

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Azhes Melodi Saputra merupakan mahasiswa Ilmu Pemerintahan Universitas Diponegoro asal Kota Bekasi. Remaja berusia 18 tahun ini memiliki komitmen kebangsaan.

Azhes- begitu sapaan akrabnya- kini aktif sebagai Duta Hukum Hak Asasi Manusia (HAM) Kota Bekasi. Ia kerap kali membuat narasi untuk mengingatkan generasi muda akan bahayanya radikalisme, terorisme, dan intoleransi.

“Beberapa suara mengenai ini, saya sering kali membagikannya melalui tulisan di akun Instagram dan beberapa akun media sosial lainnya,” ungkapnya.

Remaja yang bertekad untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini memiliki tiga prinsip hidup. Yakni, religius, nasionalis, dan berbudaya.

“Saya akan tetap konsisten di jalan ideologi Pancasila. Saya tidak akan pernah mundur, tidak akan takut, dan tidak akan lengah serta membiarkan bagi siapapun yang ingin memecah belah bangsa ini dan menggeser ataupun mengusik Ideologi final Pancasila,” katanya.

Keikutsertaannya dalam beberapa organisasi dan mengambil jurusan yang sesuai dengan keinginannya, membuat Azhes lebih semangat untuk menciptakan generasi muda yang lebih tangguh.

“Saya sejak kecil diajarkan oleh orang tua saya agar bisa memegang sebuah prinsip. Sebagai generasi muda sudah menjadi kewajiban untuk menjaga Indonesia,” ungkapnya.

Menurutnya, generasi muda harus terlibat aktif dalam menangkal berbagai ancaman seperti intoleransi, radikalisme, dan terorisme. Sebab persoalan tersebut dapat mengancam masa depan bangsa dan negara.

“Jangan biarkan ancaman-ancaman tersebut merusak kehidupan berbangsa dan bernegara. Apalagi sampai masuk ke dalam dunia pendidikan. Sekali lagi, Cegah! Cegah! Cegah!,” tegasnya.

Kedepan, dirinya memiliki agar bisa duduk dibangku pemerintahan. Dengan demikian, Azhes bisa membantu merealisasikan kehendak masyarakat.

“Dengan cita-cita saya ini, tentunya harus dengan catatan punya komitmen tinggi untuk kebaikan masyarakat,” pungkasnya. (dew)


Respon (1)

Komentar ditutup.

Solverwp- WordPress Theme and Plugin