Berita Bekasi Nomor Satu

PT Fajar Paper Berikan Bantuan Bibit Mangrove

SERAHKAN BIBIT: Perwakilan Direksi PT Fajar Paper, Zubastian Rachman, (kanan), saat menyerahkan bantuan bibit mangrove kepada petani tambak di Desa Pantai Sederhana Kecamatan Muaragembong Kabupaten Bekasi, akhir pekan lalu. PRA/RADAR BEKASI

MUARAGEMBONG – PT Fajar Paper bersama para relawan memberikan ratusan bibit mangrove kepada petani tambak yang berada di Desa Pantai Sederhana Kecamatan Muaragembong Kabupaten Bekasi, Sabtu (25/9). Pemberian bibit mangrove ini dalam rangka mendukung program rehabilitasi mangrove di wilayah Muaragembong.

Perwakilan Direksi PT Fajar Paper, Zubastian Rachman menyampaikan, ini merupakan salah satu upaya Fajar Paper dalam mendukung program rehabilitasi mangrove serta memulihkan fungsi lindung, fungsi pelestarian, dan fungsi produksi, sekaligus mencegah abrasi di wilayah Pesisir Utara Kabupaten Bekasi.

“Dalam kegiatan ini, saya dibantu teman-teman relawan untuk memberikan bantuan bibit mangrove, dan ditanam langsung oleh petani tambak. Setelah ditanam, mereka juga yang menjaganya,” terang pria yang akrab disapa Tian, usai penyerahan bantuan bibit mangrove kepada perwakilan petani tambak.

Ia mengakui, kegiatan pemberian bibit mangrove ini merupakan yang pertama kali dilakukan. Kedepannya, lanjut Tian, kegiatan serupa bisa menjadi program rutin PT Fajar Paper. Hal tersebut akan dibahas bersama Direksi dan Manajemen Fajar Paper. “Mudah-mudahan, ini bisa menjadi kegiatan rutin kami (Fajar Paper),” ucapnya.

Tian juga berharap, perusahaan yang lain bisa ikut partisipasi sehingga masyarakat di Muaragembong mendapatkan manfaat dari mangrove ini.

“Mangrove ini sangat membantu warga disini untuk mencegah abrasi. Tahap awal, kami berikan sebanyak 300 bibit mangrove,” bebernya.

Sementara, petani tambak, Burhan, mengaku merasa terbantu dengan adanya bantuan bibit mangrove tersebut untuk bisa ditanam di lahan tambak miliknya. Kata dia, untuk mengantisipasi abrasi, selama ini dilakukan secara mandiri walaupun jumlah yang ditanam belum memadai.

“Alhamdulillah, dengan adanya bantuan ini saya bisa menambah pohon mangrove di tambak,” ujar Burhan.

Dirinya berjanji, akan merawat dan menjaga pohon mangrove yang diberikan oleh PT Fajar Paper. Sebab, pohon mangrove juga bisa meningkatkan hasil tambaknya.

“Jujur, saya punya tanggung jawab untuk menjaga dan merawat pohon mangrove ini sehingga bisa meningkatkan produksi udang maupun ikan di tambak,” tandas Burhan.

Sekadar diketahui, selain menyerahkan bantuan bibit mangrove, Perwakilan Direksi Fajar Paper, Zubastian Rachman, juga hadir dalam aksi bersih-bersih sampah di aliran kali bersama beberapa perwakilan relawan yang terlibat dalam acara tersebut. (pra/pms)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin