Berita Bekasi Nomor Satu

RK Bakal Ngantor di Pemkab Bekasi

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Sejumlah petinggi Partai Politik di Kabupaten Bekasi, bereaksi terkait rencana Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) yang akan berkantor di Kabupaten Bekasi. Mereka berharap, rencana tersebut tak hanya seremonial saja.

“Jangan sampai, kunjungan Gubernur ke Kabupaten Bekasi hanya seremoni,” ujar Wakil Ketua Bapilu DPD Golkar Kabupaten Bekasi, Arif Rahman, kepada Radar Bekasi, Kamis (21/10/2021).

Arif menuturkan partainya tidak mau mempersoalkan mengenai rencana tersebut, asalkan tujuan Gubernur datang ke Kabupaten Bekasi untuk mempercepat pembangunan, baik itu fisik maupun Sumber Daya Manusia (SDM).

Senada disampaikan Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Bekasi, Ridwan Arifin. Dirinya menduga, berkantornya Gubernur Jabar di Kabupaten Bekasi karena lemahnya kinerja Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan.

“Ketika sudah ditunjuk Pj di Kabupaten Bekasi, apakah ini juga bagian ketidak percayaan Gubernur kepada Pj. Perintahkan saja Pj untuk melakukan hal-hal yang harus dilakukan. Misalkan, tidak melakukan apa yang diperintahkan, ya ganti. Kinerja PJ juga perlu disorot, apa hasilnya,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPD PKS Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustofa mengatakan rencana Gubernur ngantor ke Pemkab Bekasi, diharapkan bisa lebih memahami kondisi maupun permasalahan di Kabupaten Bekasi. Namun demikian, tidak hanya sekarang saja, tapi saat momen besar di Kabupaten Bekasi harus dateng.

“Harapan kami, beliau (Gubernur) itu tidak hanya sekarang saja datang ke Kabupaten Bekasi. Namun saat acara besar, seperti hari jadi harus hadir memimpin acara di kita, agar bisa merasakan aura semangat hari jadi di Kabupaten Bekasi,” ucapnya.

Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan menjelaskan, pihaknya telah mengajukan rencana kegiatan, terkait kunjungan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yang akan berkantor di Pemkab Bekasi.

“Kami sudah mengidentifikasi berbagai program dan kegiatan, termasuk bersurat juga ke beliau (Gubernur,Red), mengenai persiapan berbagai kegiatan,” tuturnya.

Selain untuk mendukung kinerja Pj Bupati yang baru menjabat selama dua bulan, kunjungan Ridwan Kamil, juga diharapkan bisa mencarikan solusi berbagai permasalahan yang terjadi di Kabupaten Bekasi.

Agenda yang diajukan, yakni beberapa permasalahan yang membutuhkan koordinasi, sehingga persoalan tersebut bisa langsung didengarkan oleh gubernur, dan cepat diselesaikan.

“Memang Pak Gubernur berencana mau berkantor di Kabupaten Bekasi, untuk memberi dukungan penyelenggaraan pemerintahan, dan ikut mencarikan solusi, termasuk mengkoordinasikan ke pemerintah pusat,  adanya kebijakan yang masih terkendala di Kabupaten Bekasi,” ucapnya.

Menurut pria yang juga menjabat sebagai Kepala BPBD Provinsi Jawa Barat ini, ada beberapa hal yang akan ditangani langsung oleh Ridwan Kamil, diantaranya, minimnya penyerapan tenaga kerja lokal di kawasan industri di Kabupaten Bekasi.

“Masalah yang mencuat di masyarakat, dan sudah kami identifikasi, adalah penyerapan tenaga kerja lokal. Kami sudah menyiapkannya, termasuk anggaran dan menghubungi beberapa stakeholder, pengelola kawasan industri dan perusahaan,” jelasnya.

Selain itu, Ridwan Kamil juga akan melihat langsung, terkait pengerjaan beberapa infrastruktur jalan, proyek dan rencana pengendalian banjir, penanganan kekeringan, persoalan air bersih, serta pertanian, pencemaran lingkungan, termasuk pemulihan ekonomi.

“Akan kami jabarkan juga solusi-solusi yang sudah disiapkan, berikut apa yang telah diselesaikan oleh Pemkab Bekasi. Ada juga program-program kami tentang penanganan kemiskinan, dan berbagai hal,” ucapnya. (pra)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin