Berita Bekasi Nomor Satu

Apresiasi Mahasiswa Peraih Medali di PON XX Papua 2021, Ubhara Jaya Beri Beasiswa

FOTO BERSAMA: Rektor Ubhara Jaya Bambang Karsono berfoto bersama dengan mahasiswa peraih medali di PON XX Papua 2021. ISTIMEWA
FOTO BERSAMA: Rektor Ubhara Jaya Bambang Karsono berfoto bersama dengan mahasiswa peraih medali di PON XX Papua 2021. ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) memberikan apresiasi kepada mahasiswa sekaligus atlet peraih medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. Apresiasi yang diberikan berupa beasiswa.

Lima mahasiswa Ubhara Jaya berhasil mengharumkan nama daerah sekaligus almamater karena berhasil membawa pulang tiga medali emas, satu medali perak, dan dua medali perunggu di ajang olahraga terbesar di Indonesia yang diadakan tiap empat tahun sekali tersebut.

Kelimanya yakni Edgar Xavier mahasiswa fakultas Ilmu Pendidikan meraih dua medali emas dalam cabang olahraga Wushu, Junaedi mahasiswa fakultas Ilmu Pendidikan meraih satu medali emas dalam cabang olahraga Binaraga.

Kemudian, Nadien Rizki Athirah mahasiswa fakultas Psikologi meraih satu medali perak dalam cabang olahraga Karate, Muhammad Alfiansyah mahasiswa fakultas Ilmu Pendidikan meraih satu medali perunggu dalam cabang olahraga Judo, dan Kiki Andrian mahasiswa fakultas Ilmu Pendidikan meraih satu medali perunggu dalam cabang olahraga Judo.

Di sela kegiatan seminar nasional, Rektor Ubhara Jaya Bambang Karsono secara simbolis menyerahkan beasiswa kepada mahasiswa penerima medali di PON XX Papua 2021.

“Saudara-saudara semua telah berlaga pada PON XX Papua dan telah melakukan upaya terbaik. Baik secara fisik, taktik dan mental untuk meraih prestasi puncak,” ungkapnya dalam sambutan, Selasa (16/11).

Bagi peraih medali emas, mendapatkan beasiswa sebesar 60 persen biaya kuliah selama dua semester. Sementara peraih medali perak dan perunggu beasiswa sebesar 30 persen biaya kuliah selama dua semester.

Sementara, mahasiswa peraih medali emas Edgar Xavier mengungkapkan, dirinya merasa bersyukur dan bahagia karena telah mendapatkan penghargaan dari perguruan tinggi atas keberhasilannya tersebut.

“Yang pasti aku sangat senang dan merasa sangat di support dan dihargai, ini menjadi salah satu motivasi ku kedepan untuk bisa berprestasi lebih baik lagi,” ungkapnya. Tak lupa, dirinya mengucapkan terima kasih kepada rektor dan civitas akademika Ubhara Jaya. (dew)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin