Berita Bekasi Nomor Satu

Organisasi seperti Rumah Kedua

Faishol Reza Adiyaksa

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Berbagai pengalaman organisasi sekolah maupun sosial telah diperoleh Faishol Reza Adiyaksa. Bagi remaja berusia 20 tahun ini, organisasi seperti rumah kedua.

Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Jakarta 3 ini banyak menghabiskan waktunya untuk kegiatan organisasi. “Saya menyebut organisasi itu rumah kedua, karena saya banyak habiskan waktu dengan berorganisasi,” ungkapnya.

Reza-begitu ia disapa- aktif organisasi sejak masih duduk di bangku SMP hingga kini. Menurutnya, kesempatan terjun ke dalam organisasi tidak akan datang dua kali.

“Selagi masih aktif sebagai seorang pelajar kenapa tidak,” ucapnya.

Baginya, organisasi menjadi sarana untuk mendewasakan diri. Selain itu, membuat pola pikir lebih kritis dan berkembang. “Kadang orang bingung memecahkan sebuah masalah, tapi ngga buat kita generasi muda yang memilih aktif untuk berorganisasi. Kenapa begitu, karena memang banyak hal yang bisa kita pelajari lewat organisasi,” katanya.

Ia mengungkapkan, organisasi bukanlah tempat dari zona nyaman seseorang. Namun organisasi dapat membuat diri seseorang mencoba level selanjutnya yang lebih baik.

Lanjut dia, tugas dalam organisasi selalu dibiasakan dengan birokrasi, sehingga saat terjun dalam dunia pekerjaan dirinya tidak akan kesulitan dalam beradaptasi.

“Kita terbiasa menjalani tugas dengan birokrasi yang membuat kita lebih mudah, saat nanti kita di dunia kerja karena keterbiasaan kita dalam bekerja sesuai prosedur,” ucapnya.

Dirinya berharap dapat mengoptimalkan potensi kepemimpinan dalam dirinya. Serta dapat menyalurkan hobinya yaitu berdinamika dan berdiskusi dengan orang lain.

“Kita kalau punya sesuatu pasti selalu memiliki keinginan untuk dikembangkan, sama dengan saya. Saat ini saya memiliki keinginan untuk terus mengembangkan kemampuan, terutama dalam hal kepemimpinan,” pungkasnya. (dew)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin