RADARBEKASI.ID, BEKASI – Komisi Perlindungan Anak Daerah (Kota Bekasi) mengaku tengah mendalami kasus dugaan pencabulan anak berumur enam tahun.
Peristiwa terjadi pada hari Rabu (10/6) di Jalan Udang Raya RT 01/08 Kelurahan Kayuringinjaya Kecamatan Bekasi Selatan. Dari rekaman CCTV diketahui korban sempat dibawa naik sepeda motor oleh orang tak dikenal.
Ketua KPAD Kota Bekasi, Aris Setiawan menjelaskan bahwa belum ada laporan resmi kasus tersebut ke KPAD Kota Bekasi. Namun, dirinya mengaku akan mendampingi keluarga termasuk korban.
“Sampai saat ini, pihak korban belum ada pengaduan ke kita,” ucap Aris, saat dihubungi Pojokbekasi.com (Radar Bekasi Group), Rabu (24/6).
Namun, pihaknya akan terus mendampingi kasus yang dialami bocah tersebut hingga selesai.
“Tim sedang ada di PPA Polres saat ini, saya belum mendapatkan laporannya sekarang,” jelas Aris.
“Untuk aspek hukumnya kita akan serahkan ke pihak berwajib, kita hanya mendampingi saja,” sambungnya.
Dia mengaku akan menyiapkan tim psikolog untuk memulihkan kondisi psikis atau trauma korban.(pojokbekasi)