RADARBEKASI.ID, BEKASI – Raja Puyuh Kota Wisata Cibubur resmi dibuka, Kamis (13/8). Kehadiran resto dan cafe ini menargetkan pasar para kawula muda dan keluarga. Pemilik Raja Puyuh Karl Tutupoly menyampaikan, Raja Puyuh Indonesia merupakan nama yang sangat menarik perhatian. Terdapat filosofi yang sangat memotivasi.
“Kenapa Raja Puyuh, yang namanya Raja itu kan selalu yang terdepan atau tertinggi. Jadi kita ingin menjadi resto terdepan yang menyajikan burung Puyuh di Indonesia nantinya. Meskipun kita merangkak dulu dari kecil, seperti yang digambarkan di mural yang ada di tembok pintu masuk resto kita,” ujar Karl, usai seremoni pembukaan Raja Puyuh Kota Wisata Cibubur, Kamis (13/8).
Raja Puyuh menyediakan 30 varian menu berbahan puyuh yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Puyuh yang disajikan spesial jenis malon (manuk londo) atau burung bule dengan ukuran rata-rata 225 gram-lebih besar dari puyuh lokal- dengan tekstur daging yang empuk dan rendah kolesterol.
“Puyuh yang di sajikan kaya akan rempah-rempah khas Indonesia. Sehingga tidak berbau amis dan empuk pastinya serta rempah kriuk dan renyah sebagai campuran makan nasinya serta tidak ketinggalan sambel khas Raja Puyuh yang pastinya tidak ditemukan di tempat lain,” tuturnya.
Selain terdapat area bermain anak, juga spot menarik untuk foto. Tak hanya itu, tempat meeting yang private juga tersedia di tempat ini. Untuk menikmati kopi sambil nongkrong, tersedia Karl Coffee dengan kualitas biji kopi terbaik.
Tempat ini mengusung konsep cukup menarik karena mengadopsi bentuk bangunan di Kota Santorini, Yunani. Nuansa warna yang dominan putih dan corak biru di bagian pintu serta jendelanya. (oke)