Berita Bekasi Nomor Satu

Langsung Geber Persiapan Porprov

KONI---FUTSAL
FUTSAL: Asosiasi Futsal Kabupaten Bekasi ketika menghelat Kongres Luar Biasa guna menentukan nakhoda baru dan siap mengarungi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2022. IST/RADAR BEKASI
KONI---FUTSAL
FUTSAL: Asosiasi Futsal Kabupaten Bekasi ketika menghelat Kongres Luar Biasa guna menentukan nakhoda baru dan siap mengarungi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2022. IST/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Asosiasi Futsal Kabupaten Bekasi kini memiliki nakhoda baru usai menghelat Kongres Luar Biasa (KLB) di Sekretariat Askab PSSI Bekasi komplek Wibawa Mukti, Kecamatan Cikarang Timur, Minggu (22/11).

Amal Kamaludin terpilih secara aklamasi dengan dukungan 10 voter atau pemilik suara.

Usai terpilih, Amal bertekad untuk membawa futsal Kabupaten Bekasi ke tingkatan tertinggi. Untuk itu, sejumlah sarana dan prasarana pendukung akan menjadi prioritas utama pada kepemimpinannya.

“Sarana dan prasarana, lapangan futsal. Harus merata di Kabupaten Bekasi. Itu untuk menumbuhkan budaya olahraga. Ada banyak lahan milik pemerintah daerah yang bisa digunakan. Dengan itu juga, bibit pemain futsal bisa terjaring,” katanya.

Sementara itu, saat ditanya mengenai kesiapannya dalam meraih prestasi pada Ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2022, dirinya belum menjabarkan secara detail. Menurutnya untuk kesiapan tim akan dipersiapkan, dengan formasi awal yakni melakukan sleksi pemain dari tiap klub.

“Dibilang siap kita harus siap. Namun, saya sendiri belum bisa menentukan target. Karena bagaimanapun, kita termasuk tertinggal dalam persiapan tim. Karena, untuk wilayah lain jauh hari sudah mempersiapkan timnya jauh- jauh hari,” imbuhnya.

Dilokasi yang sama, Ketua Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jawa Barat Herman mengatakan, pada pelaksanaan Kongres AFK Kabupaten Bekasi, mengalami penundaan. Dampak dari pandemi Covid-19, kata dia, membuat agenda kongres dilaksanakan menjelang akhir tahun 2020.

“Sebenarnya kongres hari ini terjadi penundaan. Sebelumnya, direncanakan dua bulan sebelumnya. Tapi karena ada pandemi Covid-19, jadi diundur,” imbuhnya.

Ia berharap, dari kepengurusan baru sekarang, Futsal Kabupaten Bekasi bisa berkembang. Bagaimanapun, tugas berat akan di hadapi menyusul Babak Kualifikasi (BK) Porprov 2022 yang akan jatuh di tahun 2021 nanti.
“Banyak PR (Pekerjaan Rumah). Karena betul, untuk daerah lain saat ini sudah menyiapkan tim futsal putra putri yang akan di turunkan. Untuk Kabupaten Bekasi memang belum. Kita berharap, dengan pengurus yang profesional persiapan tim bisa dimatangkan,” bebernya.

Sementara itu, Komite pemilihan Firdaus Akbar menyebutkan, pada kongres ada dua calon ketua yang mendaftar. Hanya saja, satu calon mengundurkan diri dan Amal Kamaludin ditetapkan sebagai Ketua AFK Kabupaten Bekasi. (adv)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin