Berita Bekasi Nomor Satu

DPRD Kesulitan Akses Data Bansos

DPRD KABUPATEN BEKASI
ILUSTRASI : Warga melintas di depan Kantor DPRD Kabupaten Bekasi. ARIESANT/RADAR BEKASI
DPRD KABUPATEN BEKASI
ILUSTRASI : Warga melintas di depan Kantor DPRD Kabupaten Bekasi. ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – DPRD Kabupaten Bekasi kesulitan mengakses data bantuan sosial (bansos) Covid-19 dari Pemkab Bekasi . Hingga kini, lembaga legislatif tersebut belum mendapatkan data detail mengenai bantuan tersebut.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Mohammad Nuh mengatakan, pihaknya sempat memanggil dinas terkait untuk mendapatkan data tersebut. Namun, penjelasan dari dinas terkait tidak detail.

“Pernah dipanggil sebelumnya, tapi tidak memuaskan datanya. Belum ada penjelasan yang signifikan untuk memuaskan kita untuk memantau recovery jaring pengaman sosial (Bansos),” ujarnya kepada Radar Bekasi, Rabu (9/12).

Sementara itu, Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Bekasi, Ridwan Arifin menuturkan, dengan anggaran yang ada seharusnya  Pemkab Bekasi kembali menyalurkan bansos.

“Dengan anggaran sebesar itu, selain bansos ada bantuan apa lagi untuk masyarakat ?. Tapi sampai sekarang belum ada kegiatan seperti itu,” tukasnya. (pra)