RADARBEKASI.ID, SOLO – PS Sleman menahbiskan diri sebagai juara ketiga Piala Menpora 2021, setelah secara heroik menaklukkan PSM Makassar.
Pada laga perebutan juara ketiga Piala Menpora di Stadion Manahan Solo, Sabtu (24/4) malam WIB, PS Sleman sebenarnya bermain dengan 10 orang sejak pertengahan babak pertama.
Namun demikian, tim berjuluk Super Elang Jawa (Elja) itu mampu tampil heroik dan meraih kemenangan tipis 2-1.
PSS tampil menekan sejak awal laga. Peluang pertama didapat lewat tendangan bebas Kim Kurniawan, namun umpan mantan gelandang Persib itu bisa dihalau pemain belakang PSM.
Sementara peluang PSM lewat sepak pojok Rasyid Bakri pada menit ke-8 gagal disundul rekannya di kotak penalti PSS.
Pada menit ke-30, Irkham Mila dijatuhkan di kotak terlarang PSM. Penalti untuk PSS. Tapi cooling break dulu. Pertandingan dlanjutkan kembali dengan tendangan penalti untuk PSS. Irfan Jaya yang maju sebagai algojo.
BACA JUGA: Robert Sebut Persija Layak Menang, Ini yang Bakal Dilakukan Persib pada Leg Kedua
Pemain kelahiran Bantaeng, Sulawesi Selatan 24 tahun lalu itu sukses menaklukkan kiper Juku Eja, Hilman Syah.
Memasuki menit ke-40, PSS harus bermain dengan 10 orang setelah Fandry Imbiri mendapat kartu kuning kedua alias kartu merah.
Meski demikian, hingga babak pertama usai skor 1-0 untuk PSS tidak berubah. Di babak kedua, PSM yang unggul jumlah pemain lebih dominan dalam penguasaan bola.
Tapi PSS justru lebih sering mengancam gawang Hilman Syah lewat serangan balik cepat. PSM Makassar akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-59.
Tendangan bebas Sutanto Tan bersarang mulus ke pojok kanan gawang Miswar Saputra. Skor imbang 1-1. Tapi lima menit kemudian, PS Sleman kembali unggul.
Menerima umpan Nico Velez, Irkham Mila tak terkawal di kotak penalti untuk melepaskan tendangan keras yang tak bisa dijangkau Hilman Syah. PSM 1, PSS 2.
Pelatih PSM, Syamsuddin Batola merespon ketertinggalan timnya dengan memasukkan Ronaldo Wanma dan Saldi. Tapi masuknya dua pemain ini tak banyak membantu Juku Eja. Skor 2-1 untuk PSS tidak berubah hingga laga bubar.
Dengan demikian, PSS Sleman keluar sebagai juara ketiga Piala Menpora 2021. PSM harus puas finis keempat. (oke/fat/pojoksatu)