Berita Bekasi Nomor Satu

Warga Dihebohkan Penemuan Bunga Bangkai

LIHAT BUNGA : Edi Sukinjo, melihat bunga bangkai jenis suweg, yang ditanamnya di Perumahan Alam Pesona Wanajaya, Cibitung, Kabupaten Bekasi, Kamis (28/10). ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, CIBITUNG – Warga Perumahan Pesona Alam Wanajaya, Desa Wanajaya, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, dihebohkan atas ditemukannya setangkai bunga bangkai, atau bernama latin amorphophallus titanum, di lahan pengairan, tidak jauh dari pemukiman warga.

Penemuan bunga bangkai pertama kali diketahui oleh warga sekitar, sekaligus pemilik kebun, Edi Sukinjo (51). Di mana pada Minggu (24/10) lalu, Edi menemukan bunga bangkai masih sebesar dua kepalan tangan orang dewasa, yang tumbuh di perkebunan miliknya.

“Pertama masih sebesar kepalan dua tangan, besoknya itu kuncupnya terus mekar. Sebelumnya sempat mekar, tapi karena diguyur hujan, jadi mulai terlihat layu lagi,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Kamis (28/10).

Dari pantauan Radar Bekasi di lokasi, bunga bangkai itu sudah terlihat layu. Namun warga sekitar masih banyak yang mendatangi lokasi tersebut, hanya sekadar berswafoto.

Sementara itu, warga sekitar, Tuti Maryati (48) menuturkan, sejak tiga hari terakhir, banyak warga dari luar Kecamatan Cibitung, yang berdatangan ke lokasi, hanya untuk sekadar melihat dan berswafoto dengan bunga yang memiliki diameter hampir 70 cm, dalam posisi bunga mekar.

“Bisa dibilang, ini tumbuhan langka, mungkin kalau bunga bangkai tumbuh di hutan, itu sudah biasa, tapi ini kan di perumahan,” ucapnya.

Tuti mengaku, jika bunga tersebut, mengeluarkan aroma tidak sedap, terlebih pada sore hari, tercium hingga ke beberapa wilayah RT sekitar. (pra)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin