Berita Bekasi Nomor Satu

PDI Perjuangan Bagikan Kartu PIP

FOTO BERSAMA : Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adrianto bersama sejumlah kader PDI perjuangan Kota Bekasi foto bersama usai membagikan kartu program Indonesia pintar, kemarin.ISTIMEWA/RADAR BEKASI
FOTO BERSAMA : Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adrianto bersama sejumlah kader PDI perjuangan Kota Bekasi foto bersama usai membagikan kartu program Indonesia pintar, kemarin.ISTIMEWA/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI perjuangan Kota Bekasi, membagikan kartu Program Indonesia Pintar (PIP) kepada 380 penerima manfaat di  wilayah Pondok gede, kemarin.

“Jadi, kami sebagai anggota legislatif wajib fasilitasi siswa-siswi sekolah yang memang membutuhkan agar bisa mendapat bantuan program pemerintah pusat,,” kata Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Bekasi, Heri Purnomo.

Dia menjelaskan, bahwa pemberian bantuan PIP dari pemerintah digagas untuk menyisir warga masyarakat yang belum memperoleh bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP), dengan begitu diharapkan masyarakat yang memang membutuhkan bisa terakomodir sepenuhnya untuk juga mendapatkan perhatian dari pihak pemerintah.

” Tapi, yang jelas untuk saat ini dari total yang saya ajukan untuk memperoleh bantuan ini ada sekitar 500 an, cuma 380 yang berhasil lolos dan sisanya tertolak dengan berbagai faktor, misalnya identitasnya tidak valid, ada juga yang ternyata sudah masuk Dapodik di Disdik, dan lain-lain,” jelasnya.

Dia memastikan bagi penerima buku tabungan PIP  bakal menerima dana bantuan dari pemerintah. Namun harus mengajukan data lagi setiap tahun, kecuali bagi mereka yang telah masuk di dalam pendataan Dinas Sosial atau Dinsos, yakni DTKS tidak perlu mengajukan data lagi karena secara otomatis terdaftar.

“Ini program tiap tahun, jadi pemegang buku tabungan PIP ini menerima bantuan setiap tahun tapi harus kembali mengajukan data, kecuali masyarakat yang memang masuk di dalam data terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS Insha Allah itu akan langsung masuk bantuannya setiap tahun,” pungkasnya.

Sebagai informasi, agenda penyerahan buku tabungan PIP kepada masyarakat di wilayah Pondok Gede dan Pondok Melati ini dihadiri pula oleh Wakil Walikota Bekasi yang merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adrianto sebagai bentuk dukungan dan apresiasi dari kegiatan tersebut.

Adapun bantuan PIP ini bakal diterima oleh pemegang buku tabungan setiap tahunnya dengan nilai yang bervariatif, mulai dari Rp 275 ribu sampai Rp 1 juta. (mhf)