Berita Bekasi Nomor Satu

Resmikan Dua Destinasi Wisata di Sukabumi, Ridwan Kamil Tantang Bupati Marwan Perbanyak Titik Wisata

RADARBEKASI.ID, SUKABUMI-Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil  kembali mengunjungi Sukabumi. Kali ini orang nomor 1 di Jabar itu, meresmikan dua destinasi wisata yang masuk kawasan Geopark-Ciletuh, yaitu Pantai Karanghawu Kecamatan Cisolok dan Curug Sodong Desa Ciwaru Kecamatan Ciemas, pada Kamis (10/02/2022)

Kang Emil sapaan akrabnya menyatakan sangat senang di Kabupaten Sukabumi, karena Kabupaten andalan dalam pengembangan pariwisata internasional dan tidak semua wilayah mendapatkan gelar sebagai tempat yang diakui secara internasional khususnya oleh UNESCO.

Sudah takdirnya wilayah Sukabumi, tetapi buat apa jadi tempat yang dijuduli oleh internasional, kalau fasilitasnya tidak mencerminkan ke internasional. Makanya kita perbaiki dan ini adalah hari panen dari benih-benih yang kita tanam sebelumnya,” ucap Kang Emil di Karanghawu Cisolok, Kamis (10/2).

Ia mempersilahkan Bupati Sukabumi, Marwan Hamami sebanyak-banyaknya menambah titik-titik untuk kembali membuat destinasi pariwisata baru, karena panjang pantai di Kabupaten Sukabumi lebih dari 115 Kilometer.

“Panjang pisan yah, dan tentu ini harus menjadi kesejahteraan bagi masyarakat dan semoga parawisata pariwisatanya juga semakin maju dan harus memberikan ruang kepada semua segmen ekonomi. Jadi ada hotel kelas menengah, ada hotel bintang 5 juga, semua harus ada, sehingga bahagia semua, karena pariwisata bisnis kebahagiaan dan mencari bahagia itu semua harus ada,” jelasnya.

Mengakhiri pidatonya, kang Emil juga menyampaikan pantun sebagai hadiah darinya untuk masyarakat Kabupaten Sukabumi, khususnya warga Karanghawu.

“Ada paku mencari ikan pada wanita di bumi mencari baju, Pantai Karanghawu akan saya resmikan, semoga pariwisata Sukabumi semakin maju,” tandasnya.

Usai meresmikan Karanghawu Cisolok dan Curug Sodong dengan menandatangi prasasti bersama Bupati Sukabumi, Marwan Hamami. Kang Emil melihat-lihat pesisir pantai Karanghwu, di dampingi unsur Forkopimda Kabupaten Sukabumi yang hadir. (ris/*)