Berita Bekasi Nomor Satu

Kabar Terbaru Ade Armando: Alami Pendarahan Otak Belakang

Kondisi Ade Armando di rumah sakit. Foto: IST
Kondisi Ade Armando di rumah sakit. Foto: IST

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Hari ini, pegiat sosial Ade Armando mengalami serangkaian pemeriksaan di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta.

Hal ini dilakukan menyusul peristiwa pengeroyokan yang dia alami saat aksi demo mahasiswa di depan Gedung DPR RI, Senin (11/4).

Sekretaris Jenderal PIS, Nong Darol Mahmada mengatakan, Ade Armando mengalami pendarahan otak belakang. Namun, secara keseluruhan kondisi Ade Armando terus membaik.

“Hasil CT Scan menunjukkan bang Ade mengalami pendarahan otak bagian belakang. Mungkin ini karena pukulannya terlalu keras dan berkali-kali,” kata Nong kepada wartawan.

Hari ini, Ade Armando menjalani pemeriksaan lanjutan dari dokter THT. Pria tambun yang juga dosen Universitas Indonesia itu mengeluhkan sakit pada hidungnya.

Sejauh ini, kondisi Ade Armando masih stabil. Namun jika mengalami penurunan, tak menutup kemungkinan Ade akan menjalani operasi. (wsa)