Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

KAHMI Bekasi: Logo KAHMI Bekasi Dicatut

KAHMI Bekasi: Logo KAHMI Dicatut
Logo KAHMI Bekasi di spanduk penolakan Pj Bupati Bekasi dicatut.

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Bekasi menyoroti pencantuman logo KAHMI di spanduk yang ditujukan kepada Mendagri dan Gubernur Jawa Barat, mengatasnamakan masyarakat Bekasi dengan narasi menolak ditugaskannya kembali Dani Ramdan, sebagai Pj Bupati Kabupaten Bekasi 2022 – 2024 yang terpasang di Kabupaten Bekasi.

Koordinator Presidium KAHMI Bekasi, Budiman menyatakan pencantuman logo itu sebagai pencatutan. “Itu namanya pencatutan,” ungkap Budiman.

Budiman menambahkan, KAHMI Bekasi tidak pernah membuat atau meminta pihak mana pun untuk memasang spanduk tentang penolakan keputusan Mendagri dan Gubernur Jabar tersebut.

“MD KAHMI Bekasi mendukung dan siap bekerjasama dengan siapapun yang ditugaskan oleh pemerintah menjadi Pj Bupati Kabupaten Bekasi periode 2022 – 2024 sesuai dengan ketentuan dan mekanisme yang menjadi kewenangan Mendagri melalui Gubernur Jawa Barat dalam rangka membangun Kabupaten Bekasi lebih baik,” tegas Budiman. (zar)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin