Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

72 Pejabat Eselon III dan IV Mutasi dan Rotasi, Ini Target Plt Wali Kota Tri Adhianto

72 Pejabat Eselon III dan IV Mutasi dan Rotasi, Ini Target Plt Wali Kota
Plt Wali Kota Tri Adhianto mengamati para pejabat eselon III dan IV yang sedang tandatangan pakta integritas usai pelantikan, Kamis (19/5).

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI SELATAN – Surat Kemendagri yang mengizinkan Plt Wali Kota Bekasi melakukan mutasi 72 pejabat, akhirnya terjawab. Dengan pelantikan 72 pejabat eselon III dan IV oleh Plt Wali Kota Tri Adhianto di Aula Nonon Sonthani, Lantai 2 Gedung D Pemkot Bekasi, Kamis (19/5).

Para pejabat eselon III dan IV yang dilantik, sama persis dengan isi surat Kemendagri yang ditandatangani Dirjen Otda, yang sempat beredar ke publik beberapa waktu lalu. Nama-nama dan jumlah pejabat yang dilantik tadi pagi, pun sama dengan surat dari Kemendagri yang sempat menghebohkan akhir pekan kemarin.

Mereka yang dilantik tadi pagi, mengisi posisi jabatan Camat, Kepala Bagian, Kepala Bidang, Sekretaris Camat, Kepala Seksi, Lurah dan Sekretaris Lurah. Ada yang dimutasi. Ada yang promosi. Ada pula yang Demosi.

Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan, pelantikan kali ini target dan tujuannya jelas.”Yang pertama terkait dengan belanja. Belanja itu kita baru 10 persen. Masih jauh dari tahapan. Itu yang harus mereka selesaikan secepatnya. Baik itu di pengadaan barang dan jasa maupun kegiatan lain,” kata Tri Adhianto, kepada RADARBEKASI.ID, Kamis (19/5).

Kedua, Tri Adhianto menambahkan, adalah target pendapatan. “Pendapatan walaupun masih di tahapan mingguan yang kita tetapkan. Tapi harus ada upaya yang lebih keras lagi. Sehingga bukan hanya mencapai apa yang menjadi target. Tapi harusnya melebihi target,” ucapnya.

Tri Adhianto juga mengaku, beban belanja akan semakin besar untuk tahun-tahun ke depan.

“Intinya bagi pejabat yang saat ini dimutasi, mendapat promosi harus lebih giat lagi. Pelayanan, kegiatan, dan pendapatan harus lebih baik lagi,” tandas Plt Wali Kota Tri Adhianto. (pay)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin