Berita Bekasi Nomor Satu

Wajib Pesta Gol!

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pertandingan Piala AFF U-19 2022 antara Timnas Indonesia U-19 vs Brunei Darussalam bakal kembali tersaji di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, hari ini. Melawan Brunei Darussalam, tidak ada pilihan selain menang bagi Timnas Indonesia U-19. Pasalnya, mereka baru saja gagal mendapat tiga poin perdana.

Bersua Vietnam pada Sabtu (02/07/22) malam WIB, pasukan Shin Tae-yong yang mendominasi jalannya permainan gagal mencetak gol. Mereka akhirnya harus puas bermain dengan skor 0-0.

Sementara itu, Brunei Darussalam lebih apes lagi saat menghadapi Myanmar di laga perdana Piala AFF. Eddy Shahrol Izzat dkk harus menelan pil pahit karena dibantai dengan skor tujuh gol tanpa balas alias 0-7.

Kemenangan besar yang diperoleh Myanmar ini juga harus bisa diraih oleh Marselino Ferdinan dkk. Apalagi mereka bermain di kandang sendiri dengan mendapat dukungan dari ribuan suporter. Hanya saja, Shin Tae-yong dipastikan tidak akan bisa memainkan sang kapten bernama Muhammad Ferarri.

Bek milik Persija Jakarta ini harus absen lama karena mengalami cedera hamstring. Shin Tae-yong juga telah menunjuk Marselino Ferdinan sebagai kapten pengganti. Ia memang layak menjadi kapten karena pengalamannya bersama skuat senior di Kualifikasi Piala Asia 2023.

“Memang Brunei kalah besar hari ini, sementara kami imbang. Jadi kami memang harus berpikir mengenai segala sesuatunya, mengenai banyak gol atau tidak. Kami akan mempersiapkan strategi dan starting XI yang tepat untuk melawan Brunei,” ujar Shin Tae-yong.

Shin mengaku tidak pernah terpikir untuk meremehkan Brunei U-19. Terlebih, juru taktik asal Korea Selatan itu belum paham betul gaya bermain Hakeme Yazid Said dkk.

“Sampai saat ini belum tahu seperti apa permainan Brunei. Tapi, saya tahu kemasukan tujuh gol lawan Myanmar. Tapi, saya dengar performa mereka lumayan baik, cuma kemasukan aja tujuh gol,” kata Shin

Sementara itu, Penggawa Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan, ogah memandang remeh Brunei Darussalam yang akan menjadi lawan berikutnya di Grup A Piala AFF U-19 2022. Dia tetap menaruh kewaspadaan kepada Brunei Darussalam, meski sang lawan baru saja kena bantai Myanmar di matchday perdana dengan skor 0-7.

Marselino pun menegaskan Timnas Indonesia U-19 tidak boleh menganggap remeh lawan di laga selanjutnya. Dirinya memastikan skuad Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-19- akan mengikuti arahan sang pelatih, Shin Tae-yong, demi lolos ke babak selanjutnya.

“Ya, kita tahu Brunei telah kalah 7-0. Tapi, saya sampaikan kepada teman-teman kita tidak boleh menganggap remeh lawan. Kita hanya akan fokus untuk tim sendiri. Yang pasti, kita akan menerapkan apa yang diminta oleh coach Shin,. Untuk lolos dari fase grup, saya rasa kita mampu jika bekerja lebih keras dan punya motivasi yang tinggi,” pungkas pemain Persebaya Surabaya tersebut. (mif/net)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin