RADARBEKASI.ID, BEKASI – Remaja bernama lengkap Herian Arrafi (17) ini hobi bermain Futsal dan Sepak Bola. Setiap pertandingan, dirinya berusaha tampil maksimal.
Kesukaannya terhadap olahraga ini karena seringnya menonton pertandingan Sepak Bola baik secara langsung maupun melalui siaran televisi.
“Sejak kecil itu aku sering diajak nonton pertandingan Sepak Bola ataupun Futsal sama ayah, dari situlah aku jadi suka banget sama olahraga tersebut,” ungkap siswa SMAN 17 Kota Bekasi ini.
Sampai akhirnya ia memutuskan untuk mendalami olahraga tersebut dengan cara berlatih secara rutin baik di dalam maupun luar lingkungan sekolah.
“Dari SMP sudah ikut ekstrakurikuler Futsal, sampai sekarang juga aktif dan ada tempat latihan sendiri di luar,” ucap pelajar yang disapa Herian tersebut.
Bergabung di klub Sepak Bola “SF Barret”, dirinya aktif berlatih dua kali dalam seminggu. Termasuk di sekolah juga.
“Latihan di luar sekolah itu dua kali dalam seminggu, yaitu Selasa dan Kamis. Terus untuk di dalam lingkungan sekolah juga aktif berlatih dua kali dalam seminggu Senin dan Jumat,” tuturnya.
Kerap menempati posisi sebagai pivot dan anchor saat mengikuti pertandingan, dirinya berusaha untuk tampil maksimal. Baru-baru ini Herian berhasil membawa timnya meraih juara 1 dalam Liga Futsal Pelajar dan Mahasiswa 2022 yang diselenggarakan oleh Universitas Islam 45 (UNISMA) Bekasi.
“Senang aja rasanya kalau menang. Karena jadi buat semangat baru untuk bisa meraih kejuaraan-kejuaraan lainnya,” ungkapnya.
Kedepan dirinya akan terus mengembangkan kemampuannya dalam bermain Futsal dan Sepak Bola. “Tentu akan terus mengembangkan hobi saya ini, karena Futsal dan Sepak Bola adalah salah satu bagian dari olahraga juga untuk saya jadi gak mungkin ditinggalin,” tukasnya. (dew)