RADARBEKASI.ID, BEKASI – Banyak kegiatan bermanfaat yang bisa menjadi pilihan untuk mengisi waktu libur. Kamila Adzrafian Rusyana, memilihnya dengan menjadi sukarelawan.
Mahasiswa semester lima Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) ini mengaku, selama libur semesteran dirinya mengisi waktu dengan mengikuti kegiatan volunteering atau kegiatan sukarela pada acara seminar dan musik yang diselenggarakan oleh Kominfo dan Eureka dengan tajuk Indonesia Makin Cakap digital 2022.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun kesadaran dan pengetahuan masyarakat mengenai teknologi digital serta meningkatkan kecakapan digital masyarakat Indonesia untuk menciptakan ruang digital yang aman, beretika, dan berbudaya.
Gadis yang akrab disapa Kamila ini mengatakan, alasannya mengikuti kegiatan kesukarelaan karena didasari oleh rasa penasaran. “Yang pasti ingin menambah pengalaman, selain itu ingin tahu banyak mengenai bagaimana si seorang relawan bekerja, terus awalnya juga mikir kayanya seru,” ungkap Kamila.
Mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi ini menjelaskan, keuntungan yang didapatkan selama menjadi sukarelawan. Antara lain, pengalaman bekerja di luar bidang yang dikuasainya. “Sudah pasti pengalaman. Tapi, pada kegiatan terakhir di mana saya ditempatkan pada divisi yang out of the box dari bidang yang saya kuasai itu menjadi hal baru yang saya ketahui, terus juga banyak keseruan dan malah jadi punya banyak teman baru,” katanya.
Di luar kegiatan kesukarelaan ini, Kamila yang juga merupakan anggota himpunan jurusan sedikit memberi tahu bagaimana caranya ia dapat mengikuti kegiatan volunteering tersebut. Menurutnya, saat ini semuanya sudah mudah bahkan sudah banyak akun sosial media contohnya Instagram yang memberikan informasi mengenai kegiatan-kegiatan sukarelawan dan lain sebagainya.
Kedepannya, Kamila berkeinginan untuk mengikuti kegiatan kesukarelaan kembali. Ia ingin menjadi relawan untuk kegiatan yang berhubungan dengan edukasi sosial. (mg1)