Berita Bekasi Nomor Satu

4 Alasan Menikmati Tekwan Enak di Bekasi

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Tekwan, kuliner khas Palembang banyak diburu orang.

Penggemar Tekwan, ada baiknya mencicipi kuliner khas asal jembatan sungai Musi ini ke Tekwan Aca yang berlokasi di Jalan Swadaya 7, Bulak Perwira, Bekasi Utara.

Berikut 4 alasan menikmati tekwan enak di Bekasi ini.

1. Khas Palembang

Tekwan di kedai ini menggunakan tepung sagu untuk menciptakan tekstur tekwan yang lembut dan kenyal. Saat ini tekwan tidak hanya di Palembang, tetapi sudah menyebar ke seluruh wilayah Indonesia.

2. Harga Terjangkau

Pengunjung dapat menikmati dan memilih porsi Tekwan yang sudah tersedia di kedai Tekwan Acha ini dengan harga yang sangat terjangkau mulai Rp 10.000 hingga Rp 15.000.

3. Bahan-bahan Menyehatkan Tubuh

Di kedai Tekwan Acha ini menggunakan putih telor, ikan tenggiri yang tinggi akan protein, dapat mencegah kanker, baik bagi kesehatan kardiovaskular.

Selain itu bahan lainnya seperti tepung sagu,penyedap rasa, garam, dan campuran aneka jenis sayuran segar lainnya.

4. Take Away Maupun Dine in
Pengunjung dengan waktu terbatas dan tidak sempat makan di tempat, dapat memesan menu dengan cara take away.

Inilah 4 alasan menikmati Tekwan enak di Bekasi. (mg3)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin