Radarbekasi.id – Setiap manusia membutuh kan protein bagi tubuhnya. Ikan merupakan sumber protein hewani
yang kaya gizi, ikan juga kaya akan nutrisi tinggi seperti protein, berbagai vitamin, Omega-3, kalsium,
hingga zat besi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Namun beberapa orang memiliki alergi terhadap hewan
satu ini, seperti yang kita ketahui jika alergi kambuh tentu sangat menganggu bagi penderitanya. Kali
ini Radar Bekasi telah merangkum 5 Protein pengganti ikan bagi R-Netz yang penasaran apa saja
makanan tersebut? Yuk simak.
Tempe
olahan kedelai khas indonesia ini wajib masuk daftar protein pengganti ikan yang murah meriah.
Tempe kerap dijadikan alternatif daging bagi vegetarian. Sajian 85 gram tempe mengandung 16
gram protein.
Bahan baku tempe tak lain dari kacang kedelai, kacang kedelai mengandung senyawa
antinutrien, asam fitat yang efektif menyerap zat gizi pada tubuh. Tempe juga mengandung
serat dan mikrobioma yang baik untuk pencernaan. R-Netz bisa menjadikan tempe berbagai
macam olahan hidangan.
Tahu
Jika ada tempe disitulah ada tahu. Tahu menjadi sumber protein nabati paling banyak digemari masyarakat. Tahu memiliki banyak variasi, seperti tahu sutra, tahu susu, tahu coklat, tahu
jepang, bahkan tahu kuning yang memiliki ciri khas tersendiri.
Tahu-tahu tersebut memiliki ciri
khas nya masing-masing seperti, tahu sutra yang lembut sering di olah menjadi campuran
pembuatan kue, tahu coklat atau sering disebut tahu pong ini biasanya dijadikan olahan tahu isi,
tahu gejrot, bahkan keripik tahu.
Setiap 3 ons tahu mengandung 8 gram protein yang sudah memenuhi 1/6 kebutuhan protein
harian. Tahu sendiri bisa juga diolah menjadi lauk seperti, tahu goreng, tahu bacam,perkedel
tahu, martabak tahu dsb.
Greek Yoghurt
Untuk bahan yang satu ini memang terlihat agak asing dan jarang di temui di hidangan harian,
namun Greek Yoghurt kaya akan protein, selain itu Greek Yoghurt juga menjadi sumber probiotik
baik untuk melancarkan pencernaan.
Dalam 128 gram Greek Yoghurt memberikan 23 gram
protein atau 1/3 dari asupan protein harian. Berbeda dengan yoghurt kebanyakan Greek
Yoghurt memiliki kandungan protein paling tinggi.
R-Netz bisa menikmati Greek Yoghurt sebagai sarapan dengan potongan buah. Sarapan dengan
Greek Yoghurt dapat memenuhi segala nutrisi yang baik untuk mengawali hari-hari R-Netz.
Greek Yoghurt merupakan pilihan yang tepat bagi R-Netz yang sedang menjalankan diet.
Beberapa manfaat lainnya yaitu adalah dapat menyehatkan jantung, mengontrol berat badan,
kandungan fosfor, kalsium, dan magnesium pada Greek Yoghurt dapat membantu memperkuat
tulang dan mencegah osteoporosis.
Kacang Tanah
Sumber protein ternyata bukan hanya berpatokan pada lauk pauk saja. Camilan seperti kacang
goreng dan kacang rebus pun dapat memenuhi amunisi protein harian. Setiap 28 gram selai
kacang mengandung 7 gram protein. Nah, R-Netz bisa banget nih makan kacang sambil netflix
an ga ada popcorn kacang pun jadi.
Telur
Ketika mengkonsumsi telur orang cenderung hanya mengkonsumsi putihnya saja dan kuningnya
dibuang karena dianggap tidak sehat. Padahal faktanya adalah kandungan protein tertinggi pada
telur terdapat pada kuningnnya dan bukan putihnya.
Hal itu diungkap oleh Spesialis klinik, dr.Verawati Sudarma, M.Gizi,Sp.Gk. di pernyataannya dalam tayangan Hidup Sehat tvOne, Rabu 8
Juni 2022. Pada wawancara beliau menegaskan bahwa “seringkali kita berpendapat bahwa
kandungan protein pada telur terutama pada putihnya, ternyata terdapat pada kuningnya” ujarnya.
Di sambung ”pada 100 gram telur utuh mengandung kurang lebih protein sebanyak 12 gram.
Sedangkan pada 100 gram kuning telur mengandung 15 gram protein dan hanya 10 gram protein
yang terdapat pada 100 gram putih telur. Jadi sudah jelas, protein paling tinggi terdapat pada
kuningnya.”
Setelah membaca artikel diatas gimana nih R-Netz? Menu apa yang ingin di konsumsi terlebih
dahulu?. Salam Sehat sahat Dari Radar Bekasi. ( Melleni Syafa )