Berita Bekasi Nomor Satu

Rebut Medali Emas Porprov

JUARA: Skuad Sepakbola Putra Kota Bekasi berhasil menyabet medali emas di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat 2022 usai mengalahkan Kabupaten Purwakarta lewat adu penalti di Stadion Galuh Ciamis, Rabu (16/11). IST/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Setelah penantian panjang, skuad sepakbola putra Kota Bekasi akhirnya memboyong kembali medali emas ke Kota Patriot di gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat 2022. Medali emas diraih Kota Bekasi usai mengalahkan Kabupaten Purwakarta lewat drama adu penalti pada laga final di Stadion Galuh Ciamis, Rabu (16/11).

Jalannya pertandingan kedua tim bermain imbang di babak pertama. Meski jual beli serangan terjadi namun tak ada gol tercipta hingga turun minum. Masuk babak kedua, Kota Bekasi pecah telur lewat gol M Farhan di menit 56. Sepakan terukur Farhan tak mampu dihalau penjaga gawang Purwakarta Ahludz Dzikri Fikri.

Kota Bekasi sempat mempertahankan keunggulan sebelum petaka terjadi di menit 86 usai penjaga gawang mereka terlihat wasit melakukan pelanggaran kepada pemain depan Purwakarta di area kotak penalti. Wasit pun langsung menunjuk titik putih. Ardi Ardiana yang menjadi algojo sukses mengecoh penjaga gawang Muhammad Harun Al-Kahf. Skor berubah menjadi 1-1.

Di sisa waktu normal, Kota Bekasi tak berhasil menambah keunggulan begitupun Purwakarta. Beberapa pemain bahkan harus ditandu keluar lapangan. Bermain dibawah terik matahari fisik pemain terlihat kedodoran.

Skor imbang bertahan hingga akhir waktu normal. Pertandingan dilanjut dengan perpanjangan waktu. Namun skor tak berubah, hingga harus berakhir lewat adu penalti. Kota Bekasi berhasil unggul lewat drama adu penalti dengan skor 5-4.

Menanggapi laga final, Pelatih Kota Bekasi Sugeng Waluyo mengaku bersyukur target medali emas akhirnya bisa diraih Kota Bekasi. ” Alhamdulillah target emas tercapai. Adu penalti kita menang,”ujar Sugeng kepada Radar Bekasi, Kamis (16/11).

Jalannya pertandingan, Sugeng mengaku babak pertama sempat lebih dahulu membaca strategi lawan hingga akhirnya pada babak kedua berhasil mencetak gol. Namun Kota Bekasi harus berjuang hingga adu penalti usai ditahan imbang jelang laga usai. Beruntung Kota Bekasi bisa melewati momen krusial dengan hasil sempurna.

Sebelum ke partai final Kota Bekasi juga berhasil menundukkan tuan rumah Kabupaten Bandung 0-1 di babak delapan besar dan Kabupaten Ciamis 2-1 di semifinal.

Diketahui, Kota Bekasi kembali meraih medali emas setelah penantian panjang. Terakhir Kota Bekasi meraih medali emas pada Pekan Olahraga Daerah (Porda) Kabupaten Bogor tahun 1999. Ketika itu Sugeng sebagai pemain. Saat ini sejarah kembali tercipta ketika dirinya menjadi pelatih, kembali memboyong medali emas ke tanah kelahiran.

Usai sukses di Porprov, sejumlah pemain akan kembali memperkuat klub mereka dan kemungkinan dipersiapkan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON).

Skuad sepakbola Kota Bekasi di Porprov kali ini didominasi pemain muda kelahiran 2001 bahkan ada lima pemain kelahiran 2004. Setelah ini pemain akan kembali ke klub dan beberapa dipersiapkan untuk PON.

”Ada beberapa pemain akan bergabung kembali ke klub Liga 3. Bisa juga nanti ada beberapa yang akan terpilih di PON nanti nya,”pungkas pelatih yang juga pegawai TKK Pemkot Bekasi ini. (one)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin