Berita Bekasi Nomor Satu

Partai Buruh dan Perindo Kabupaten Bekasi Pasang Target Tinggi di Pemilu 2024

ILUSTRASI: Sejumlah bacaleg Partai Buruh menghadiri pendaftaran bakal anggota DPRD Kabupaten Bekasi di KPU Kabupaten Bekasi, Kedungwaringin, beberapa waktu lalu. ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Partai Buruh dan Perindo memasang target tinggi di Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif 2024. Kedua partai politik ini optimis bisa merealisasikan target yang telah ditetapkan.

Ketua Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi, Ali Hamzah, optimis bisa meraih sepuluh kursi legislatif di Kabupaten Bekasi.

“Target kita sepuluh kursi, dari masing-masing Dapil harus terisi,” ujar Ketua Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi, Ali Hamzah, kepada Radar Bekasi, belum lama ini.

Partai Buruh sudah mempunyai basis, segala instruksi akan disampaikan melalui federasi masing-masing. Sebagai kawasan industri, target sepuluh bukan sesuatu yang tak mungkin diraih. Hal itu mengingat, mayoritas bacaleg yang mendaftar merupakan aktivis pekerja, yang sering demo, banyak dikenal juga sama kawan-kawan buruh.

“Kita sudah punya basis, tinggal kita secara grassroot garis koordinasi melalui tingkat perusahaan-perusahaan masing-masing. Nggak usah cari yang susah, kita cari yang mudah. Melalui anggota kita, target kita 321 ribu suara di Kabupaten Bekasi. Insya Allah bisa mengantarkan 10 anggota dewan,” jelasnya.

BACA JUGA: Partai Buruh Belum Putuskan Dukungan Capres  

DPD Perindo Kabupaten Bekasi saat menyampaikan pengajuan bakal calon anggota DPRD ke KPU Kabupaten Bekasi. ISTIMEWA

Target tinggi juga dipasang DPD Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Bekasi. Partai besutan Hary Tanoesoedibjo meningkatkan target perolehan kursi di Pemilu 2024. Sebelumnya satu fraksi, sekarang ditambah menjadi tujuh.

“Target kursi kita tidak muluk-muluk, insya Allah di setiap Dapil Partai Perindo memperoleh kursi, agar ketika Partai Perindo mendapatkan kursi yang maksimal, bisa lebih greget (mempunyai power) dalam mengambil kebijakan di DPRD,” ujar Ketua DPD Perindo Kabupaten Bekasi, Budiono.

Untuk mencapai target itu, Budiono menginstruksikan agar seluruh Bacaleg turun ke lapangan, meraih simpati masyarakat agar di Pemilu 2024 suara partai yang dipimpinnya bisa tinggi, sehingga bisa mencapai target yang dicanangkan. Dirinya menargetkan bisa melampaui perolehan suara pada Pemilu 2019 lalu. Diketahui, pada Pemilu 2019 DPD Perindo Kabupaten Bekasi meraih satu kursi legislatif.

“Itu target saya, makanya seluruh kader maupun Bacaleg Perindo wajib hukumnya turun ke setiap Dapil, turun ke setiap wilayah untuk meraih simpati masyarakat, membantu masyarakat, menyerap aspirasi masyarakat. Agar jangan sampai nanti ketika menjadi anggota legislatif tidak peka akan kesusahan masyarakat, akan kemauan masyarakat,” tuturnya. (pra)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin