RADARBEKASI.ID, BEKASI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Bekasi mulai ‘menjual’ Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) yang mereka dukung.
Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Bekasi, Agus Nur Hermawan, mengatakan pihak DPP telah mengeluarkan maklumat yang ditunjukan kepada para pengurus di tingkat daerah tertanggal 27 April 2023 bahwa jajarannya mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres yang sudah diusung oleh PDI Perjuangan dan PPP.
“Kami diinstruksikan sampai tingkat bawah untuk memenangkan bapak Ganjar dalam Pilpres 2024,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Senin (5/6/2023).
Kata Agus, turunnya surat maklumat bertanda tangan oleh Ketua Umum Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO) itu juga berisikan instruksi kepada seluruh calon anggota legislatif (caleg) agar setiap Alat Peraga Kampanye (APK) mencantumkan foto Ganjar Pranowo.
“Dengan turunnya surat maklumat itu merupakan instruksi dari DPP untuk mensosialisasikan dan memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres nanti. Pemasangan poster atau spanduk harus memasang foto Ganjar Pranowo,” ucapnya.
BACA JUGA: Wiranto ‘Cabut’ ke PAN, Partai Hanura Kabupaten Bekasi Santai
Dengan pemasangan foto Ganjar Pranowo di spanduk maupun banner caleg Partai Hanura, Agus meyakini akan memberikan efek “ekor jas” untuk Hanura pada Pileg 2024.
“Sampai saat ini Pak Ganjar masih memimpin di beberapa lembaga survei, bahwa masih diatas capres lainnya. Jadi kami optimis ada efek Ganjar di Pileg 2024 untuk Hanura,” tuturnya.
Saat ini, instruksi untuk para caleg ini sudah dirapatkan pengurus tingkat DPC Kabupaten Bekasi. Karena walau bagaimana pun perintah DPP harus dilaksanakan untuk memenangkan Ganjar Pranowo di Kabupaten Bekasi. Nanti akan dirapatkan kembali sampai dengan tingkat ranting, agar semua pengurus searah sesuai instruksi DPP untuk memenangkan Ganjar Pranowo.
“Pelaksanaan Pilpres itu berbarengan dengan Pileg, jadi caleg-caleg kita selain sosialisasi untuk pemenangan Partai Hanura, juga mensosialisasikan Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024. Itu tugas dari para caleg, pengurus DPC sampai dengan ranting, untuk memenangkan bapak Ganjar Pranowo di Pilpres nanti,” katanya. (pra)