Berita Bekasi Nomor Satu

Jaga Ketahanan Pangan, Bangun Tujuh Lumbung Padi

PANGGUL PADI : Petani memanggul padi yang baru dipanen, di Setu, Kabupaten Bekasi, belum lama ini. ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi telah membangun sebanyak tujuh lumbung padi atau leuit, melalui program Ketahanan Pangan Digital Desa (Tapal Desa) yang diinisiasi oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Provinsi Jawa Barat.

Hal tersebut dilakukan, sebagai salah satu upaya menjaga kebutuhan pangan masyarakat, di tengah ancaman lonjakan inflasi, krisis pangan, hingga perubahan iklim.

“Masalah ketahanan pangan kebetulan ada program dari DPMD Provinsi Jawa Barat, dengan membangun leuit pada tahun 2022 dan 2023,” kata Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, saat menerima kunjungan kerja Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, di Aula Pendopo, Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat, belum lama ini.

Ia menyampaikan, tujuh leuit tersebut tersebar di beberapa desa di Kabupaten Bekasi, yakni pada tahun 2022, pembangunan lima leuit yang masing-masing berada di Desa Ridogalih, Kecamatan Cibarusah, Desa Sukadaya, Kecamatan Sukawangi, Desa Kertarahayu, Kecamatan Setu, Desa Karang Satu, Kecamatan Karang Bahagia, dan Desa Sukamantri, Kecamatan Tambelang.

Sedangkan di tahun 2023, kembali dibangun dua leuit yang berada di Desa Karangmulya, Kecamatan Bojongmangu, dan Desa Bojongmangu, Kecamatan Bojongmangu.

“Leuit yang tersebar di beberapa wilayah ini, sudah beroperasi, dan diharapkan pemerintah desa bisa mengatur ketersediaan bahan pangan,” ujar Dani.

Ditambahkannya, keberadaan leuit tidak hanya sebagai bangunan saja, tetapi juga memikirkan masa depan, sehingga harus dijadikan lumbung pangan. Dan nantinya jika harga-harga naik, keberadaan leuit bisa membantu masyarakat dalam ketersediaan pangan, khususnya beras.

“Mudah-mudah ini bisa menghidupkan kembali tradisi di masyarakat dalam rangka menjaga ketahanan pangan sendiri, melalui cadangan pangan yang ada di desa masing-masing,” tutup Dani. (and/adv)