RADARBEKASI.ID, BEKASI – Si jago merah beraksi di Jalan Tenggiri AL Blok E 168 RT04/RW13 Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, kemarin sekitar pukul 13.15. Satu bangunan rumah berikut isinya hangus.
Komandan Pleton A Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bekasi, Rusmanto mengatakan peristiwa kebakaran kemarin diduga akibat korsleting listrik di area lokasi kejadian
“Menurut keterangan dari warga setempat, terjadi percikan api pada saklar listrik yang sudah digunakan oleh pemilik rumah namun lupa dicabut,” kata Rusmanto dalam keterangan, Senin.
Butuh waktu satu jam dan tiga unit kendaraan damkar untuk menjinakan si jago merah di Jalan Tenggiri.
“Tim tiba dilokasi pukul 13.30 WIB berhasil ditangani sekitar pukul 14.17 WIB,” beber dia
Tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut, namun bangunan rumah yang terbakar mengalami rusak berat.
“Luas yang terbakar mencapai sekitar 40 meter persegi dari total luas bangunan 110 meter persegi,” pungkasnya. (rez)