RADARBEKASI.ID, BEKASI – Riuh rendah aktivitas pengunjung Plaza Pondok Gede, Sabtu (14/12) siang, berubah mencekam setelah jilatan api disertai asap hitam menyembul dari tempat hiburan karaoke, The Voice. Selain menghanguskan seluruh ruangan dan barang, tiga orang yang tengah berada di rumah bernyanyi tersebut nyaris terpanggang.
Komandan Kompi B Dinas Kebakaran Kota Bekasi Haryanto mengatakan, penyebab kebakaran diduga berasal dari kebocoran gas di area dapur.
“Juru masak menyalakan kompor lalu terdengar suara bising gas. Tak lama, tabung gas mengeluarkan api dan ledakan di ruangan dapur,” kata Haryanto kepada Radar Bekasi, Minggu (17/12).
Melihat api di dapur The Voice kian membesar, para karyawan berupaya melakukan pemadaman dengan alat pemadam kebakaran atau Apar. Seraya itu, petugas keamanan Plaza Pondok Gede meminta bantuan ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi untuk mengiriman tim pemadam.
Sekitar pukul 14.50, tiga unit mobil kebakaran tiba di lokasi dan langsung berupaya memadamkan. Butuh waktu satu jam bagi tugas untuk menaklukan si jago merah di tempat karaoke tersebut. Satu jam lebih api berhasil dipadamkan. Tiga orang karyawan mengalami luka bakar akibat ledakan. Mereka kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Islam Pondok Gede.
Ketiga korban tersebut di antaranya Dimas (26) mengalami luka bakar 3 persen di area tangan dan muka, Yanuar (30) mengalami luka bakar 5 persen di area kuping dan leher belakang dan Dani (29) mengalami lika bakar 25 persen di area badan dan muka. Haryanto menegaskan, kebakaran juga memicu kerugian material mencapai Rp1 miliar.
“Perkiraan Rp1 miliar, sebab kondisi bangunan rusak berat,” tegasnya.(rez)