Berita Bekasi Nomor Satu

Menjemput Malam Lailatul Qadar

Ustaz Ahmad Jazri

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Bulan suci Ramadan terkenal sebagai bulan Al-Qur’an, karena Al-Qur’an diturunkan pada bulan ini sebagai petunjuk bagi manusia.

Sehingga, tadarus Al-Qur’an menjadi ibadah dan amalan yang baik dilakukan di bulan Ramadan. Bagi umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa, sebaiknya menyempatkan waktu untuk melaksanakan tadarus Al-Qur’an.

“Amalan pertama yang bisa didapatkan adalah melaksanakan ibadah tadarus, karena dengan itu umat muslim akan mendapatkan amalan terbaiknya di bulan Ramadan,” kata Ustaz Ahmad Jazri kepada Radar Bekasi, Rabu (27/3/2024).

Kepala Pondok Pesantren Daruttaubah ini menjelaskan, amalan kedua yang bisa dilakukan di bulan suci Ramadan adalah malam Lailatul Qadar. Oleh karena itu, dianjurkan bagi umat muslim untuk memperbanyak zikir, berdoa, dan beribadah.

“Jemput lah malam Lailatul Qadar maka beruntunglah bagi kaum muslim yang mendapatkan malam tersebut, sebab dicatat 80 tahun ibadah kalian yang belum tentu umur kita sampai di usia tersebut,” tuturnya.

Umat muslim sebenarnya bisa melakukan beberapa amalan tersebut untuk mencapai keberkahan dan pahalanya di bulan suci Ramadan. Namun, semua tergantung pada kemauan dan niat seseorang.

“Semua tergantung niat dan kemauan seseorang tersebut, agar tidak menyia-nyiakan ramadan tahun ini. Karena belum ada jaminan apapun untuk kita bertemu bulan ramadan yang akan datang,” jelasnya.

Dengan demikian, terdapat pelajaran yang dapat diambil dari Ramadan tahun ini dan dapat diaplikasikan di bulan-bulan lainnya. Ramadan dapat mengajarkan kedisiplinan, kejujuran, dan kepekaan terhadap manusia dan lingkungan.

“Banyak hal positif yang bisa kita ambil dari makna ramadan, dan hal-hal positif ini bisa kita terapkan pada bulan-bulan di luar ramadan,” pungkasnya. (dew)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin