Berita Bekasi Nomor Satu

Ribuan Calon PPS di Bekasi Ikuti Tes Wawancara

ILUSTRASI: Anggota PPK Cikarang Utara melakukan tes wawancara kepada calon PPS di wilayahnya. ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Ribuan calon Panitia Pemungutan Suara (PPS)  untuk Pilkada di Bekasi mengikuti tes wawancara sebelum ditetapkan sebagai penyelenggara Pemilu di tingkat desa atau kelurahan.

Sebanyak 917 calon PPS di Kabupaten Bekasi mengikuti tes wawancara, dengan kebutuhan 561 anggota dari 187 desa/kelurahan. Sementara di Kota Bekasi, terdapat 273 calon yang mengikuti tes wawancara, dengan kebutuhan 168 anggota PPS dari 56 kelurahan. Setelah melewati tahap tes dan penetapan, mereka akan dilantik pada Minggu (26/5/2024).

Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido, menegaskan bahwa wawasan tentang Pemilu serta profesionalitas badan ad hoc PPS diutamakan agar mampu menjalankan tugas sesuai aturan.

“Saya pikir ini satu kesatuan yang tidak bisa terpisahkan, bagaimana seorang badan ad hoc PPS ini dibentuk dengan profesionalitas mungkin, agar dia (PPS) bisa menahan benturan, agar bisa menjalankan kinerja sesuai aturan yang ada,” tuturnya.

BACA JUGA: Perpanjangan Pendaftaran PPS Pilkada 2024 Belum Memenuhi Kebutuhan di Bekasi

Terpisah, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi, Afif Fauzi, menuturkan bahwa pada hari pertama tes wawancara diikuti oleh 105 calon PPS, namun yang hadir hanya 102 orang. Dalam tes yang berlangsung selama tiga hari ini, calon anggota PPS yang mengikuti wawancara sebanyak 273 orang, dengan kebutuhan 168 orang.

Pada hari pertama, tes didominasi oleh peserta incumbent. Dalam tes ini, dirinya mendalami materi-materi yang telah disampaikan dan diperdalam lagi tentang kepemiluan. Kemudian terkait kewilayahan, dan komitmen ketika mereka menjadi PPS, integritas profesional, dan loyalitas, termasuk terkait pengalaman kerja dan organisasi. Setelah itu, mereka akan menunggu tanggapan dari masyarakat.

“Itu juga bagian paling penting. Nanti pelantikan di Minggu dan penetapan Jumat atau Sabtu,” jelasnya. (pra)

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin