Berita Bekasi Nomor Satu

Ini Dia Pelatih Baru Barca, Hansi Flick

Hansi Flick (kanan) resmi menjadi pelatih baru Barcelona. (Instagram @fcbarcelona)

RADARBEKASI.ID, BARCELONA – Hansi Flick resmi jadi pelatih baru Barcelona (Barca).

Hansi Flick diumumkan Barca sebagai pelatih baru lewat media sosial dan situs resmi klub pada Rabu (29/5/2024).

Melalui akun Instagram resmi, Barcelona memperkenalkan Hansi Flick lewat sebuah video pendek. Dalam video itu, Flick menyapa para penggemar Barcelona.

“Culers, ini momen kita. Forca Barca!,” ucap Hansi Flick.

BACA JUGA: Permalukan Barcelona 4-0 di Camp Nou, Real Madrid Melaju ke Final Copa del Rey

Sementara itu, melalui situs resmi klub, Barcelona menyampaikan bahwa Hansi Flick telah diikat dengan kontrak berdurasi dua tahun. Pelatih asal Jerman itu akan menukangi Barca hingga akhir musim 2025/26.

“FC Barcelona dan Hansi Flick telah mencapai kesepakatan agar pria asal Jerman ini menjadi pelatih tim utama pria hingga 30 Juni 2026,” tulis Barcelona dalam keterangan resmi.

“Pelatih baru ini telah menandatangani kontrak di kantor klub dengan didampingi oleh presiden FC Barcelona, Joan Laporta,” lanjut Barcelona.

BACA JUGA: Messi Promosikan Pariwisata Arab Saudi, Kena Skorsing PSG, Bakal Kembali ke Barcelona?

Lebih lanjut, Blaugrana juga membeberkan alasan mengapa mereka tertarik merekrut Hansi Flick. Klub asal Spanyol itu tertarik dengan filososfi permainan Flick yang terkenal akan high pressing-nya yang intens dan berani.

“Dengan mendatangkan Hansi Flick sebagai pelatih, FC Barcelona telah memilih seorang pria yang terkenal dengan gaya permainannya yang menekan, intens dan berani, yang telah membawanya meraih kesuksesan besar di tingkat klub dan internasional.”

Di Barcelona, Hansi Flick akan reuni dengan mantan anak asuhnya di Bayern Munich, yakni Robert Lewandowski.

Saat masih sama-sama di Bayern, Flick dan Lewandowski telah menjuarai Bundesliga, DFB-Pokal, DFL Supercup, UEFA Champions League, UEFA Super Cup, hingga FIFA Club World Cup. (jpc)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin