Berita Bekasi Nomor Satu

Plh Bupati Bekasi: Keprotokolan Berperan Strategis dalam Tugas Pemerintahan

FOTO BERSAMA: Plh Bupati Bekasi, Iyan Priyatna, foto bersama dengan jajaran Prokopim Setda Kabupaten Bekasi saat kegiatan Bimtek Keprotokolan Kabupaten Bekasi di Hotel Swiss-Belinn Cikarang, Rabu (19/6). PROKOPIM PEMKAB BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pelaksana harian (Plh) Bupati Bekasi, Iyan Priyatna membuka kegiatan Bimbingan Teknis Keprotokolan Kabupaten Bekasi yang diinisiasi oleh Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Kabupaten Bekasi. Kegiatan tersebut bertempat di Hotel Swiss-Belinn Cikarang, Rabu (19/6).

Dalam sambutannya, Iyan menjelaskan bahwa kegiatan ini penting dilaksanakan mengingat keprotokolan memiliki peran yang sangat strategis dalam mendukung kelancaran tugas pemerintahan serta penting bagi petugas protokol untuk mencerminkan citra dan wibawa Bupati, Wakil Bupati, dan Sekretaris Daerah.

“Sebagaimana kita ketahui bahwa keprotokolan memiliki peran yang sangat strategis dalam mendukung kelancaran tugas-tugas pemerintahan, baik dalam hal penyelenggaraan acara resmi, pengaturan tata tempat, tata upacara, hingga tata kehormatan,” kata Iya Priyatna.

BACA JUGA: Pemkab Bekasi Promosikan Wisata Industri ke Tingkat Nasional

Di era digitalisasi saat ini, perkembangan informasi dan teknologi di bidang komunikasi sangat cepat dan kompleks. Oleh sebab itu, ia berharap seluruh petugas dapat memahami perkembangan teknologi agar dapat mempermudah menjalankan tugas di lapangan.

“Saya berharap teman-teman melek teknologi karena informasi begitu cepat, karena ketika kita tidak paham teknologi bisa susah, sehingga memerlukan petugas yang cepat tanggap terhadap perubahan situasi di lapangan,” tambahnya.

BACA JUGA: Pemkab Bekasi Distribusikan Puluhan Hewan Kurban

Terakhir, ia kembali menekankan pentingnya profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas sehari-hari. Dedikasi tinggi, sikap santun, serta memahami aturan dan etika keprotokolan dengan baik sangat diperlukan demi menjaga citra pimpinan Pemerintah Kabupaten Bekasi.

“Setiap anggota tim harus memiliki dedikasi yang tinggi, sikap santun, serta serta memahami aturan dan etika keprotokolan. Ingatlah bahwa keberhasilan kita dalam menjalankan tugas ini akan berdampak langsung pada citra pimpinan Kabupaten Bekasi,” tutupnya.

Sebagai informasi, Bimtek ini diisi dengan paparan dari Asisten Administrasi Umum Kabupaten Bekasi Jaoharul Alam, serta narasumber Mahtup Basuki selaku Kepala Subbagian Hubungan Keprotokolan Kementerian Dalam Negeri RI dan Danis Tri Saputra Wahidin selaku Dosen Universitas Veteran Jakarta.(and/adv)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin