RADARBEKASI.ID, BEKASI – Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi mulai merapatkan barisan untuk melakoni pertarungan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ya, kemarin pimpinan Partai Buruh mengumpulkan 21 federasi serikat yang tergabung ke dalam aliansi Buruh Bekasi Melawan (BBM).
Mereka meminta agar semua satu tujuan untuk memenangkan Asep Surya Atmaja, yang memang sudah mendapat surat rekomendasi bakal calon bupati/wakil bupati dari petinggi Partai Buruh di tingkat pusat.
“Mereka (aliansi BBM) kita ajak bergabung untuk memenangkan dokter Asep. Kemarin ada pertemuan, sudah bersepakat. Tinggal kita sepakat cari tempat dan waktu untuk deklarasi bersama dokter Asep,” ujar Ketua Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi, Ali Nur Hamzah, kepada Radar Bekasi, Rabu (24/7).
Pertemuan yang berlangsung di salah satu rumah makan di Kecamatan Cibitung ini, melibatkan anggota aliansi BBM yang terdiri dari 160 orang dan tersebar di 23 kecamatan se Kabupaten Bekasi.
Mereka akan menyisir ke bawah mensosialisasikan calon yang direkomendasikan partainya pada Pilkada 2024. Ali memastikan, anggota aliansi BBM mengantongi identitas sebagai warga Kabupaten Bekasi.
BACA JUGA: Minimnya Kader Internal, Partai Buruh Rekomendasikan Asep Surya Bakal Calon Bupati Bekasi
“Mereka berasal dari 23 kecamatan, nanti kita akan pasang banner atau spanduk dengan foto bersama dokter Asep,” tuturnya.
Dengan tambahan kekuatan dari federasi serikat buruh, Ali optimistis mampu berbicara banyak ketika menyokong calon di Pilkada Kabupaten Bekasi. Tentu, para buruh yang siap untuk memenangkan Asep Surya Atmaja ini menitipkan aspirasi mengenai persoalan buruh.
“Terkait perjuangan buruh bahwasanya nanti kita minta Perda nomor 4 tahun 2016 di Perbupkan. Itu salah satu pointnya untuk menarik simpati dari pimpinan aliansi. Pokoknya tentang perburuhan saja,” ungkapnya. (pra)