Berita Bekasi Nomor Satu

Tanaman Indoor Untuk Usir Nyamuk Secara Alami

Ilustrasi daun mint. (freepik.com)

RADARBEKASI.ID,BEKASI-Nyamuk kerap menjadi gangguan di dalam rumah, terutama di daerah tropis. Ternyata ada beberapa tanaman yang terbukti mengusir nyamuk secara alami. Dilansir dari Jawapos, berikut adalah lima tanaman indoor yang efektif mengusir nyamuk.

1. Lavender

Aroma wangi lavender tidak disukai nyamuk, sehingga dapat berfungsi sebagai pengusir nyamuk alami. Tempatkan tumbuhan di area yang mendapat sinar matahari dan jangan biarkan tanahnya terlalu basah untuk perawatannya.

2. Rosemary

Minyak esensial yang dihasilkan rosemary dapat mengusir nyamuk dan serangga lainnya. Menanam tanaman ini dan metakkannya di tempat dengan pencahayaan yang baik dan tanah yang dikeringkan dengan baik sangat efektif untuk mengusir keberadaan nyamuk dari rumah.

BACA JUGA:Gudang Obat Nyamuk di Jatibening Baru Pondokgede Terbakar, Segini Kerugiannya

3. Mint

Aroma daun mint yang segar efektif menolak nyamuk. Selain itu, daun mint juga mudah tumbuh di dalam pot dan memerlukan penyiraman yang teratur.

4. Serai

Kandungan sitronela pada serai adalah pengusir nyamuk yang kuat dan alami. Tempatkan tanaman serai di area dengan cahaya matahari langsung dan siram secara teratur untuk perawatan lebih baik.

5. Geranium

Varietas tertentu seperti geranium lemon memiliki aroma yang dapat mengusir nyamuk. Letakkan tanaman ini di tempat yang cerah dan siram secukupnya agar lebih sehat dan efektif mengusir nyamuk.

BACA JUGA:Cegah Penyebaran DBD di Desa Hegarmukti Cikarang Pusat

6. Marigold

Marigold mengandung senyawa piretrin yang efektif dalam mengusir nyamuk. Letakkan pot marigold di area yang sering didatangi nyamuk untuk hasil terbaik. (ce1)