Berita Bekasi Nomor Satu

Dua Wakil Ganda Putra Indonesia Lolos Semifinal Japan Open 2024

Fikri dan Daniel memastikan Indonesia lolos ke semifinal Japan Open 2024. Foto IG @badminton.ina.

RADARBEKASI.ID, YOKOHAMA– Indonesia berhasil mengirimkan 2 perwakilannya ke babak semifinal Japan Open 2024, Yokohama Arena, Sabtu (24/8/2024).

Dua perwakilan ganda putra Indonesia itu, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.

Keduanya menang tipis di laga perempat final pada Jumat (23/8/ 2024). Hasil ini membawa keduanya ke semifinal ganda putra Japan Open 2024.

BACA JUGA: Tiga Atlet Sabet Medali di Olimpiade Paris 2024 Bawa Indonesia ke Peringkat Ini

“Rasanya senang bisa menang dan lolos ke semifinal. Di lapangan tadi komunikasi dan fokus kami begitu lancer. Kami harus bisa menguasai di lapangan dan siap terus.” ujar Fikri usai memastikan lolos, dikutip dari laman Instagram resmi PBSI @badminton.ina

Pasangan China Chen Bo Yang dan Liu Yi dikalahkan Fikri dan Daniel dengan skor 21-14 dan 21-14. Leo/Bagas mengalahkan Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura, tim tuan rumah, dengan skor 21-15 dan 21-12.

Di babak semifinal nanti keduanya akan menghadapi calon lawan kuat dari Korea dan Malaysia.

BACA JUGA: Rizki Juniansyah Tambah Koleksi Emas Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Pasangan Fikri dan Daniel dijadwalkan bertanding melawan Kang Min Hyuk dan Seo Seung Jae asal Korea Selatan di awal laga.

Pasangan ganda putra Korea Kang dan Seo adalah juara dunia ganda putra tahun 2023.

Tidak menutup kemungkinan, pasangan asal Korea Kang dan Seo ini berpotensi menggagalkan ambisi Fikri dan Daniel untuk melaju ke final Japan Open 2024.

Sedangkan perwakilan Indonesia lainnya, Leo dan Bagas juga menghadapi tantangan serupa seperti Fikri dan Daniel. Mereka akan bertemu dengan Goh Sze Fei dan Nur Izzuddin dari Malaysia, yang sebelumnya berhasil mengalahkan Fajar Alfian dan Muhammad Rian.

Diketahui, Fajar/Rian tidak berhasil mencapai perempat final setelah ditumbangkan oleh Goh/Nur dengan skor 16-21, 21-10, dan 16-21. (cr1)