Berita Bekasi Nomor Satu

Pasangan Holik-Faizal Resmi Daftar ke KPU Kabupaten Bekasi

BN Holik Qodratuloh dan Faizal Hafan secara resmi mendaftarkan diri ke KPU sebagai kandidat calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada Kabupaten Bekasi 2024. ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI —BN Holik Qodratuloh dan Faizal Hafan secara resmi mendaftarkan diri ke KPU sebagai kandidat calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada Kabupaten Bekasi 2024.

Pasangan calon yang pertama kali mendaftarkan diri ini tiba menggunakan mobil yang diiringi ratusan pendukung dari partai-partai koalisinya.

Pasangan yang diusung oleh empat partai, yakni Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai NasDem, dan Partai Amanat Nasional (PAN), tiba di kantor KPU sekitar pukul 14.10 WIB.

BN Holik dan Faizal mengenakan kemeja biru, celana chino cokelat, serta sepatu hitam. Penampilan mereka mirip dengan gaya Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024 lalu.

Setibanya di KPU, pasangan calon disambut dengan tarian selamat datang sebelum masuk ke Aula KPU. Proses pendaftaran berlangsung singkat, dimulai dengan sambutan Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido, diikuti sambutan dari tim kemenangan koalisi, Helmi, dan ditutup dengan sambutan dari calon bupati, BN Holik, yang kemudian menyerahkan berkas pendaftaran kepada Ketua KPU.

BN Holik Qodratuloh dan Faizal Hafan secara resmi mendaftarkan diri ke KPU sebagai kandidat calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada Kabupaten Bekasi 2024. ARIESANT/RADAR BEKASI

“Dalam kesempatan ini salam silaturahmi, kehadiran kami tidak lain sebagai bentuk apresiasi kami terhadap Pilkada yang serentak,” ucap Holik saat sambutan.

Menurutnya, pendaftaran ini tidak lepas upaya memajukan Kabupaten Bekasi sebagai tanah kelahiran. Meski diklaim sebagai daerah maju tapi banyak masyarakat yang tidak menikmati kesejahteraan.

“Maka kami sebagai bagian dari kader partai, bagian dari bocah Bekasi yang peduli terhadap Kabupaten Bekasi, kepedulian ini yang membuat kami ingin bertarung dengan mendaftarkan diri,” ungkapnya.

“Saya berharap KPU dapat menerima pendaftaran kami. Tekad kami bulat sebagai kepedulian terhadap tanah leluhur kami. Sebagai daerah maju tapi banyak masyarakat yang tidak menikmati maka kami siap berjuang,” tambahnya.

Sementara, Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido, mengungkapkan bahwa pendaftaran BN Holik-Faizal telah diterima. Selanjutnya, pasangan calon akan menjalani beberapa tahapan, termasuk tes kesehatan dan penelitian persyaratan. Ali menambahkan,

“Kami sudah berkoordinasi dengan RSUD Kabupaten Bekasi untuk tes kesehatan. Kami harap para calon menjaga kesehatan mereka. Selain itu, kami akan melakukan penelitian teknis persyaratan. Jika ada kekurangan, harus segera dipenuhi,” ujarnya

Pasangan calon beserta pendukungnya meninggalkan KPU sekitar pukul 15.30 WIB. (ris/pra)