Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Tokoh NU Kota Bekasi Ini Pimpin Jaringan Santri Bela Bekasi Dukung Heri-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

KH Madinah (berdiri) mengarahkan dukungan Jaringan Santri Bela Bekasi (Jasbabe) untuk paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi Heri-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024. Foto ist.

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Duet pasangan calon Wali Kota – Wakil Wali Kota Bekasi, Heri -Sholihin terus melakukan penetrasi dukungan dari calon pemilih di kalangan santri kota.

Kali ini pasokan dukungan datang dari relawan kalangan santri dan pesantren di Kota Bekasi pimpinan KH Madinah bernama Jaringan Santri Bela Bekasi (Jasbabe).

KH Madinah, yang mantan ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bekasi itu mengungkapkan, Jasbabe terdiri dari beberapa elemen masyarakat, diantaranya para tokoh NU Kota Bekasi, relawan Rekam (Relawan Kiai Madinah) dan akar rumput pemilih generasi Z.

BACA JUGA: Calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara Berziarah ke Makam Pendiri Pesantren Attaqwa, KH Noer Ali

Deklarasi dan dukungan Jasbabe itu dilakukan di Pesantren Miftahul Madaniyah, Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu (15/9/2024).

“Besok (Pilkada Kota Bekasi, red) ada tiga calon. Yang paling tidak ada masalah, orangnya bisa ngaji, punya pesantren, yang satu orang asli Bekasi, yang satunya orang NU asli. Menangin dah tuh RISHOL, Haji Heri dan Haji Sholihin,” ajak KH Madinah dalam sambutan dan alasannya mendukung duet Heri-Sholihin.

Calon Wali Kota Bekasi dan Wakil Wali Kota Bekasi, Heri Koswara – Sholihin hadir langsung dalam pertemuan itu. Keduanya langsung mengapresiasi dukungan relawan Jasbabe pimpinan KH Madinah.

BACA JUGA: Pendukung Keponakan (alm) Taufik Kiemas Support Heri-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

“Dengan dukungan KH Madinah dan Jasbabenya, optimistis suara pemilih Jatiasih 70 persen untuk kami,” ungkap Heri Koswara.

Sementara, calon Wakil Wali Kota Bekasi Sholihin mengungkapkan, pihaknya memiliki kepedulian dan perhatian khusus untuk kalangan pesantren.

BACA JUGA: Fraksi Alihkan Dukungan ke Heri-Solihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

“Kami punya kepedulian pada pertumbuhan pesantren dan para santrinya. Nah, kami punya banyak program untuk mendukung pendidikan para generasi yang akan datang di Kota Bekasi. Kami mohon support dan doanya dari masyarakat,” tandas Sholihin. (rbs)