Berita Bekasi Nomor Satu

Harga Emas Antam Rabu 16 Oktober 2024: Naik Rp3.000, Dibanderol Rp1.491.000/gram

Ilustrasi emas. Foto dok.

RADARBEKASI.ID, BEKASI-Harga emas Antam menunjukkan kenaikan sebesar Rp3.000 pada perdagangan hari ini, Rabu 16 Oktober 2024. Harga emas Antam yang sebelumnya dijual Rp1.488.000/gram, kini dibanderol Rp1.491.000/gram. Peningkatan ini membuat harga emas kembali merangkak mendekati rekor harga tertinggi sepanjang masa di level Rp1.495.000/gram yang tercapai pada Sabtu (12/10/2024).

Berdasarkan grafik harga emas 24 karat Antam, harga pembelian kembali (buyback) oleh Logam Mulia juga mengalami kenaikan harga serupa. Pada Selasa (15/10) kemarin, harga buyback dipatok Rp1.338.000/gram sedangkan hari ini di Rp1.341.000/gram. Naik Rp3.000 dari harga buyback sebelumnya. Dengan demikian, selisih antara harga emas dan harga buyback hari ini adalah Rp 150.000 per gram.

Adapun sesuai dengan PMK No. 34/PMK 10/2017 pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,9 persen. Jika ingin mendapatkan potongan pajak lebih rendah, yaitu sebesar 0,45 persen, sertakan nomor NPWP setiap kali transaksi.

BACA JUGA:Harga Emas Antam Selasa 15 Oktober 2024: Turun Tipis Jadi Rp1.488.000/gram

Berikut rincian harga pecahan emas batangan Antam mengutip laman logammulia.com, hari ini Rabu (16/10/2024)

Emas 0,5 gram: Rp795.500

Emas 1 gram: Rp1.491.000

Emas 2 gram: Rp2.922.000

Emas 3 gram: Rp4.358.000

Emas 5 gram: Rp7.230.000

Emas 10 gram: Rp14.405.000

Emas 25 gram: Rp35.887.000

Emas 50 gram: Rp71.695.000

Emas 100 gram: Rp143.312.000

Emas 250 gram: Rp358.015.000

Emas 500 gram: Rp715.820.000

Emas 1.000 gram: Rp1.431.600.000 (ce1)