Berita Bekasi Nomor Satu

BKN Ungkap Potensi Penundaan Pengumuman Tahap 1 Hasil Seleksi Administrasi PPPK 2024

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suherman. Foto JPNN.

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI Viral, informasi penundaan pengumuman tahap 1 seleksi administrasi PPPK tahun 2024 ini

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (BKN) Suharmen menyatakan, pihaknya belum dapat memastikan apakah jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi telah berubah.

Meski begitu, Suherman mengakui  memang ada beberapa instansi yang mengusulkan penundaan jadwal ujian, tetapi mereka tetap dalam rentang waktu yang telah dijadwalkan.

BACA JUGA: Guru Honorer, PPPK dan ASN Tagih Janji Kenaikan Tunjangan Rp 2 Juta ke Prabowo-Gibran

“Saya belum tahu jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK 2024 tahap pertama diundur atau tidak. Kan ini pendaftaran masih sampai pukul 23.59 ya,” ujar Deputi Suharmen dilansir dari JPNN.

Suherman menjelaskan, salah satu alasan pemda untuk meminta pengunduran waktu pengumuman karena terjadi kendala jaringan komunikasi internet.

“Jadi, instansi yang minta mundur memang hanya daerah bermasalah dengan jaringan komunikasi internet,” tegas Deputi Suharmen.

BACA JUGA: RAPBD 2025 Kota Bekasi: Anggaran Tunjangan PPPK Masuk Daftar Prioritas

BKN sendiri sebagai ketua panitia seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) 2024), imbuh Suberman,  bertanggung jawab atas penetapan jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi yang dijadwalkan dari 30 Oktober hingga 1 November 2024, serta masa sanggah dilanjutkan hingga tanggal 2 sampai 4 November 2024.

Sementara itu, seleksi PPPK 2024 tahap 1 ditujukan untuk eks honorer K2 dan tenaga non-ASN, serta pelamar prioritas guru dan bidan pendidik D-IV tahun 2023, seperti yang tercantum dalam database BKN sebagai berikut:

1. Pengumuman seleksi 30 September-19 Oktober 2024

2. Pendaftaran seleksi 1-20 Oktober 2024

3. Seleksi administrasi 1-29 Oktober 2024

4. Pengumuman hasil seleksi administrasi 30 Oktober-1 November 2024. (cr1)