RADARBEKASI.ID, BEKASI – Proses penilaian karya lomba Festival Demokrasi KPU Kota Bekasi selesai dilakukan, Selasa (29/10). Juri telah menetapkan daftar nama peserta yang masuk lima besar untuk masing-masing kategori lomba Pidato, Menulis Feature, dan Video Kreatif.
Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, KPU Kota Bekasi, Afif Fauzi, menyampaikan bahwa pendaftaran dan pengiriman karya lomba berlangsung dari 21 hingga 28 Oktober 2024 setelah diperpanjang selama dua hari. Selama periode tersebut, panitia menerima 27 karya dari peserta tingkat pelajar SMA/SMK/sederajat se-Kota Bekasi.
“Karya yang masuk terdiri dari 14 Pidato, 8 Menulis Feature, dan 5 Video Kreatif,” jelas Afif.
Menurut Afif, juri yang terdiri dari KPU Kota Bekasi, akademisi, dan praktisi telah menetapkan nama-nama peserta yang masuk lima besar untuk setiap kategori setelah melakukan penilaian berdasarkan aspek yang telah ditetapkan.
Ia mengucapkan selamat kepada semua peserta, baik yang lolos lima besar maupun yang tidak, atas partisipasinya dalam lomba yang dihelat dalam rangka Pilkada Kota Bekasi 2024.
Selanjutnya, para peserta yang lolos lima besar akan mengikuti acara Grand Final untuk penentuan juara 1, 2, dan 3, serta juara harapan 1 dan 2. Acara puncak tersebut berlangsung Rabu, 30 Oktober 2024 di Universitas Islam 45 (UNISMA) Bekasi Gedung L lantai 2 pukul 07.00 WIB. (oke)
Daftar Nama Peserta Masuk Lima Besar
Kategori Video Kreatif
Nama Asal Sekolah
- Firqin Qalbi Qanitan Qanit SMK Bisnis dan Teknologi Bekasi
- Vany & kelompok SMAN 11 Kota Bekasi
- Neil Sanders Samosir & kelompok SMA Marsudirini Bekasi
- Salma Kirana Harun PKBM Alam Jingga
- Tsurayyah Az-zahra SMK Global Persada Mandiri
Kategori Menulis Feature
Nama Asal Sekolah
- Anis Septiani SMK Negeri 3 Kota Bekasi
- Bella SMA Marsudirini Bekasi
- Febilla Nurul Fadillah SMK Teratai Putih Global 3 Bekasi
- Hania Arinda Shazia SMAN 13 Kota Bekasi
- Wning Siti Suciati SMKN 15 Kota Bekasi
Kategori Pidato
Nama Asal Sekolah
- Alyssa Nataneila SMA Negeri 5 Kota Bekasi
- Gilang Maulana Ferdiansyah SMK Teratai Putih Global 3
- Florence Brigita Isjwara SMA Marsudirini Bekasi
- Zakiyya Azalea SMA Tulus Bhakti Kota Bekasi
- Meyra Luvgi Zacharias SMK Bisnis dan Teknologi Bekasi