Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Jelang Debat Kandidat, Begini Persiapan Paslon Heri-Sholihin

Calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara saa menerima dukungan Bala Gibran, Rabu (30/10/2024). Foto Zakky Mubarok/Radarbekasi.id

RADARBEKAS.ID, BEKASI – Jelang debat perdana kandidat Pilkada Kota Bekasi 2024, paslon Heri-Koswara-Sholihin mengungkapkan sejumlah persiapannya.

Paslon wali kota nomor urut 1 itu, menyampaikan dirinya merasa menyambut debat perdana ini yang akan diselenggarakan besok, Jumat (1/11/2024).

Dalam debat yang akan disiarkan televisj, Heri dan pasangannya, Sholihin akan meyakinkan publik dengan ide dan gagasan memajukan Kota Bekasi.

BACA JUGA: 25 Hari Lagi Jelang Coblosan, Bala Gibran Akhirnya Dukung Heri-Sholihin

“Temanya antara lain ada infrastruktur, pariwisata dan birokrasi, juga tentang integrasi data. Pada prinsipnya saya dengan Bang Sholihin Insya Allah akan menyambut dengan sangat senang karena dengan debat itu nanti akan tampak apa yang menjadi ide dan gagasan seorang pemimpin, khususnya di Kota Bekasi ini,” ujar pria yang akrab dipanggil Bang Heri, usai menerima deklarasi dukungan Bala Gibran, Rabu (30/10/2024).

Bang Heri juga mengungkapkan tidak ada persiapan khusus menjelang debat perdana calon Wali Kota Bekasi yang akan diselenggarakan besok, Jumat (1/11/2024) yang akan di disiarkan televisi swasta KompasTV, pukul 19.00 WIB dengan tema Pemerintahan dan Pembangunan Infrastruktur.

Bang Heri menyampaikan, harapannya pada debat perdana kali ini masyarakat Bekasi dapat menilai inovasi yang akan dikembangkan kelak ketika dirinya terpilih sebagai Wali Kota Bekasi.

BACA JUGA: FBR Kota Bekasi Akhirnya Dukung Heri-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

“Dengan pengalaman saya dan Bang Sholihin di legislatif, kami mengetahui persoalan birokrasi dan solusinya,” imbuhnya.

“Kami bismillah saja. Kita niatkan ini bagian dari penyampaian visi misi kita, yang penting kita punya hubungan dengan masyarakat, hubungan dengan Allah. Maka mudah-mudahan segala sesuatunya akan berjalan dengan lancar,” tandas Bang Heri. (cr1)