Berita Bekasi Nomor Satu

Pilkada Kabupaten Bekasi Aman dan Kondusif

IKUT RAPAT: Pj Sekda Kabupaten Bekasi, Jaoharul Alam, bersama jajaran saat mengikuti Rapat Koordinasi dan Monitoring Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024, yang dipimpin secara virtual oleh Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, di Command Center Gedung Diskominfosantik, Cikarang Pusat, Rabu (27/11). FOTO: DOKPIM PEMKAB BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bekasi, Jaoharul Alam, menyampaikan proses pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di wilayah Kabupaten Bekasi secara umum berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.

BACA JUGA: Pj Bupati Bekasi Apresiasi Animo Masyarakat Gunakan Hak Pilih

“Sejauh ini menurut laporan dari beberapa TPS di 23 kecamatan aman, lancar, dan tidak ada kendala yang berarti karena kami pun sudah mengantisipasinya,” ungkapnya usai mengikuti Rapat Koordinasi dan Monitoring Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024, yang dipimpin secara virtual oleh Pj Gubernur Jawa Barat, di Command Center Gedung Diskominfosantik, Cikarang Pusat, Rabu (27/11).

SITUASI KAMTIBMAS: Situasi Kamtibmas di wilayah hukum Jawa Barat yang ditampilkan saat Rapat Koordinasi dan Monitoring Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024, Rabu (27/11). FOTO: DOKPIM PEMKAB BEKASI

Meskipun sedang diguyur hujan, Pj Sekda menjelaskan bahwa pihaknya telah memitigasi dan mengantisipasi posko-posko bencana di wilayah rawan banjir untuk menghindari kerusakan pada kertas suara.

“Bersama BPBD telah membangun beberapa posko-posko untuk menghindari adanya rawan banjir ataupun hujan lebat yang sekiranya merusak logistik TPS,” katanya.

BACA JUGA: Pj Bupati Bekasi Ajak Kepala OPD Monitoring Pilkada

Pihaknya bersama stakeholder terkait akan melakukan memonitoring perhitungan rekapitulasi suara. Rapat tersebut dihadiri oleh Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi, serta secara virtual Ketua KPU Jawa Barat, dan P Bupati/Wali Kota se-Jawa Barat. (and/adv)