Berita Bekasi Nomor Satu

Sanlat di SDN Jatiluhur 1 Sistem Paralel

SANLAT: Sejumlah siswa mengikuti kegiatan pesantren kilat (sanlat) di dalam ruang kelas. ISTIMEWA  

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Selama bulan Ramadan, siswa SDN Jatiluhur 1 Kota Bekasi mengikuti pesantren kilat (sanlat).

Ketua Panitia Pesantren Kilat, Ida Farida, menyampaikan kegiatan sanlat ini diikuti oleh seluruh siswa dengan sistem paralel.

“Sistem dilakukan secara paralel, jadi siswa perempuan dan laki-laki kami pisah sesuai dengan kelas masing-masing,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Kamis (13/3).

Sebelum mengikuti pesantren kilat, para siswa terlebih dahulu melaksanakan salat dhuha berjamaah di lapangan sekolah. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan murojaah bersama.

Setiap harinya, para siswa menerima materi yang berbeda-beda.

“Setiap hari materi sanlatnya berbeda-beda, mulai dari niat hingga manfaat berpuasa,” ucapnya.

Selain itu, kegiatan pesantren kilat ini juga diiringi dengan ujian praktek agama bagi siswa kelas 6.

Sementara, Guru Agama SDN Jatiluhur 1 Kota Bekasi, Samsudin, menjelaskan bahwa kegiatan pesantren kilat dilaksanakan pada 13-20 Maret 2025.

“Rangkaian kegiatan pesantren kilat tersebut nantinya akan ditutup dengan pembagian zakat dan buka puasa bersama,” tuturnya.

Samsudin menambahkan bahwa sekolah juga melayani pembayaran zakat fitrah bagi siswa, yang akan disalurkan kepada yang berhak menerima. (dew)