Berita Bekasi Nomor Satu
Bisnis  

Srikandi BUMN Indonesia Gandeng PLN Bekasi Gelar Kegiatan Sosial “Dari Inspirasi ke Aksi” untuk Anak Yatim dan Dhuafa

Srikandi BUMN foto bersama dengan anak-anak saat kegiatan sosial bertajuk “Dari Inspirasi ke Aksi”, sebagai wujud kepedulian dan kontribusi nyata bagi masyarakat yang membutuhkan. FOTO: ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Srikandi BUMN Indonesia menggandeng PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bekasi dalam kegiatan sosial bertajuk “Dari Inspirasi ke Aksi”, sebagai wujud kepedulian dan kontribusi nyata bagi masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan ini juga menjadi bagian dari internalisasi nilai AKHLAK BUMN dalam menjalankan peran sosial dan memperkuat sinergi antar perusahaan BUMN untuk menghadirkan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.

Sebagai bentuk kepedulian, Srikandi BUMN Indonesia yang terdiri dari Kementerian BUMN, Pertamina, PLN, Antam, Pupuk Indonesia, MIND ID, BNI, BRI, Adhi Karya, Hutama Karya, Bio Farma, Pelindo, Perum Perhutani, Bukit Asam, AirNav, dan Brantas Abipraya memberikan santunan Ramadhan berupa bantuan belanja baju lebaran, beasiswa pendidikan, perlengkapan sekolah, serta paket sembako kepada 151 anak yatim, piatu, dan dhuafa.

Anak-anak ini berasal dari berbagai panti asuhan dan yayasan pendidikan di Bekasi, antara lain Pondok Pesantren Sekolah Alam Prasasti, Yayasan Attaqwa Bekasi, Panti Asuhan Margahayu, Panti Asuhan Jatirasa, dan Panti Asuhan Bekasi Jaya.

Ketua Srikandi BUMN Indonesia, Fikha Luthfi, menyampaikan bahwa bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian terhadap anak-anak yang terdampak musibah banjir di Bekasi beberapa waktu lalu.

“Kami ingin memberikan tidak hanya bantuan materi, tetapi juga kebahagiaan serta pengalaman berharga bagi mereka. Dengan adanya program ini, kami berharap anak-anak dapat merasakan kebersamaan dan kehangatan di bulan suci Ramadan. Kami juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini sehingga dapat berjalan dengan lancar dan penuh makna,” ujar Fikha.

Srikandi BUMN foto bersama dengan anak-anak saat kegiatan sosial bertajuk “Dari Inspirasi ke Aksi”, sebagai wujud kepedulian dan kontribusi nyata bagi masyarakat yang membutuhkan. FOTO: ISTIMEWA

Rangkaian kegiatan diawali dengan belanja baju lebaran di Mall Metropolitan Bekasi, di mana anak-anak diberikan kebebasan untuk memilih pakaian yang mereka inginkan. Dengan penuh keceriaan, mereka mencoba pakaian baru yang akan dikenakan di hari raya nanti, sebuah pengalaman yang sangat membahagiakan bagi mereka.

Setelah sesi belanja, kegiatan dilanjutkan dengan buka puasa bersama di kantor PLN UP3 Bekasi. Dalam suasana penuh kebersamaan, anak-anak menikmati hidangan berbuka sambil berinteraksi dengan para relawan dari Srikandi BUMN.

Pendamping dari panti asuhan yang hadir mengungkapkan rasa terima kasih atas kepedulian yang diberikan oleh Srikandi BUMN Indonesia.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan serta kebahagiaan yang diberikan kepada anak-anak asuhan kami. Kegiatan ini sangat berarti bagi mereka, terutama setelah menghadapi dampak banjir beberapa waktu lalu. Semoga kebaikan ini mendapatkan balasan yang berlipat,” ujar Hassan, salah satu pendamping panti asuhan.

Manager PLN UP3 Bekasi, Donna Sinatra, mengungkapkan PLN memberikan dukungan penuh atas penyelenggaraan kegiatan ini, termasuk koordinasi logistik, tenaga relawan, serta pendampingan bagi anak-anak penerima manfaat.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap bantuan yang diberikan tidak hanya bersifat materi, tetapi juga membawa kebahagiaan dan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama mereka yang terdampak musibah. PLN akan terus hadir dengan berbagai inisiatif sosial guna menciptakan dampak positif yang lebih luas,” ujar Donna.

Sementara itu, General Manager PLN UID Jawa Barat, Agung Murdifi, mengapresiasi sinergi yang terjalin antara Srikandi BUMN dan PLN dalam kegiatan sosial ini, yang merupakan bentuk nyata kolaborasi BUMN untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.

“Kegiatan ini mencerminkan semangat kebersamaan dan sinergi BUMN dalam menjalankan tanggung jawab sosial. Melalui program seperti ini, Srikandi BUMN tidak hanya menunjukkan kepeduliannya, tetapi juga menggerakkan aksi nyata yang berdampak positif bagi masyarakat. Kami berharap kolaborasi antar BUMN dapat terus diperkuat untuk menghadirkan lebih banyak manfaat bagi masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan,” ujar Agung. (*)