Berita Bekasi Nomor Satu

5 Makanan yang Mengenyangkan, Cocok Dibawa untuk Perjalanan Mudik Lebaran 2025

Ilustrasi orang makan di mobil saat perjalanan jauh. Foto: freepik

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Mudik merupakan momen yang ditunggu-tunggu banyak orang untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman. Namun, perjalanan jauh sering kali menguras energi dan menimbulkan rasa lapar di tengah jalan. 

Oleh karena itu, penting untuk mempersiapkan camilan yang praktis dan bergizi agar perjalanan tetap menyenangkan dan tubuh tetap bertenaga. 

Berikut beberapa pilihan makanan yang cocok dibawa saat mudik:

1. Pisang

Pisang adalah buah yang dikenal mampu meningkatkan stamina karena kaya akan vitamin B6, kalium, dan karbohidrat. Kandungan ini membantu menjaga energi tubuh agar tetap stabil selama perjalanan. Selain itu, pisang juga mudah dikonsumsi tanpa perlu dikupas dengan alat atau tambahan lainnya.

2. Biskuit

Biskuit menjadi pilihan camilan yang praktis dan cocok bagi pemudik yang rentan mengalami mabuk perjalanan. Mengonsumsi biskuit dapat membantu mengurangi iritasi lambung akibat asam serta mencegah mual dan muntah. Disarankan memilih biskuit dengan rasa ringan dan mudah dicerna agar lebih nyaman di perut.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Penjualan Fesyen di Kota Bekasi Naik 100 Persen

3. Telur

Telur merupakan sumber protein yang baik dan mengandung asam amino esensial yang berperan dalam penyerapan gula serta metabolisme lemak untuk menghasilkan energi. Telur rebus atau telur goreng bisa menjadi pilihan makanan yang mengenyangkan serta memberikan tenaga ekstra selama perjalanan jauh.

4. Snack Bar

Bagi pemudik yang sedang menjaga pola makan sehat atau diet, multigrain snack bar bisa menjadi alternatif camilan yang mengenyangkan. Snack bar ini mengandung protein dan lemak sehat yang dapat membuat perut kenyang lebih lama. Selain itu, snack bar juga mudah ditemukan di minimarket. Namun, perlu diperhatikan konsumsi yang berlebihan karena snack bar memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi.

5. Sosis Siap Makan

Sosis siap makan adalah solusi praktis bagi pemudik yang ingin camilan cepat saji tanpa perlu memasak. Untuk menambah cita rasa, sosis bisa dikombinasikan dengan saus sambal atau saus tomat. Selain praktis dan lezat, harga sosis siap makan juga terjangkau sehingga bisa dibeli dalam jumlah yang cukup untuk bekal selama perjalanan.

Dengan membawa camilan yang tepat, perjalanan mudik akan terasa lebih menyenangkan dan nyaman. Pastikan untuk tetap menjaga asupan makanan agar tetap bertenaga dan terhindar dari gangguan kesehatan selama perjalanan.(ce2)