RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Film animasi Indonesia, JUMBO, tengah menjadi sorotan publik karena menghadirkan deretan pengisi suara dari kalangan artis dan penyanyi ternama. Tak hanya menonjolkan tokoh utama Don, film ini juga memperkenalkan karakter lain yang tak kalah menarik, salah satunya Nurman.
Di balik sosok ceria Nurman, ternyata tersimpan kisah haru yang menjadi inspirasi terciptanya karakter tersebut. Nurman menjadi salah satu karakter yang paling mencuri perhatian di film animasi JUMBO. Tak banyak yang tahu, tokoh ini ternyata terinspirasi dari karakter ikonik Mahar dalam film Laskar Pelangi.
Sosok Mahar yang periang dan penuh semangat menjadi dasar bagi sutradara Ryan Adriandhy dalam menciptakan karakter Nurman.
Dalam cerita, Nurman adalah sahabat dekat Don, tokoh utama JUMBO. Ia dikenal memiliki kepribadian yang ceria, hangat, dan sangat enerjik. Karakteristik ini diperkuat melalui detail visual, seperti pemilihan warna pakaian dan desain busana yang cerah, hasil kerja cermat tim kostum dan desain karakter, yang menjadikan Nurman terasa hidup dan autentik.
Baca Juga: Rizky Febian dan Mahalini Nyanyikan OST Film Jumbo ke Selina, Netizen: Kayak Spotify Premium
Karakter Mahar dalam Laskar Pelangi, film garapan Riri Riza tahun 2008, memang dikenal unik, senang membawa radio tua ke sekolah dan gemar menyanyikan lagu Melayu seperti Bunga Seroja.
Semangat dan keceriaannya dalam mendukung sahabat-sahabatnya, terutama Ikal, membuatnya sangat memorable. Mahar, yang diperankan oleh almarhum Verrys Yamarno, tidak hanya menginspirasi karakter Nurman secara kepribadian, tetapi juga dari segi wardrobe, sebagai bentuk penghormatan.
“Nurman, penghormatanku dan caraku mengenang Mahar dan almarhum Verrys Yamarno,” tulis Ryan Adriandhy melalui akun media sosial X-nya, dikutip Senin (14/4/2025).